PENGARUH PENAMBAHAN KAPUR DENGAN BAHAN DASAR FLY ASH UNTUK PEMBUATAN PAVING STONE GEOPOLYMER TERHADAP NILAI KUAT TEKAN DAN PERMEABILITAS

  • JAZAUL AUMMAH

Abstract

Pemakaian paving stone sebagai material konstruksi meningkat karena harga produksi semakin terjangkau dan dapat diproduksi secara masal. Paving stone merupakan campuran agregat halus, semen portland atau bahan perekat hidrolis, jenis agregat lain dan air, atau dengan bahan tambahan lain pada perbandingan tertentu. Pada proses memproduksi semen terjadi emisi CO2 ke udara yang berakibat menipisnya lapisan ozon dibumi, sehingga menyebabkan efek rumah kaca pada lingkungan dibumi yang sering kita kenal dengan istilah global warming (Davidovits, 1994). Untuk mengurangi produksi semen yang kian meningkat, maka dibuat suatu alternatif bahan pengikat baru. Beton Geopolimer adalah jenis beton yang 100 % tidak menggunakan semen. Bahan yang digunakan adalah fly ash type C dan kapur yang diaktifkan dengan alkali aktifator berupa cairan Na2SiO3 dan NaOH dengan perbandingan sebesar 1,5. Molaritas NaOH yang dipakai adalah 10M.

Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa komposisi optimum yang memiliki kuat tekan tertinggi adalah proporsi perbandingan sebesar 70% : 30% dengan nilai tekan 20,50 MPa dan nilai permeabilitas sebesar 9%. Paving stone dengan proporsi maksimum tersebut masuk dalam klasifikasi paving stone tipe B menurut SNI.

Kata kunci : fly ash, geopolimer, kapur, kuat tekan, permeabilitas.

The using of paving stone as construction material has increased beacause the price is more affordable and can be mass produced. Paving stone obtained by mixing fine aggregate, portland cement or hydraulic adhesive materials, other types of aggregates and water, or with other additives in a certain ratio. In the process of producing cement, CO2 eemissions occured into the air resulting in the depletion of the ozone layer of the earth, cause the greenhouse effect on the environment on earth that are familiar with the term global warming (Davidovits, 1994). To reduce the production of cement increasing, then created a new alternative binder. Geopolymer concrete is a type of concrete that is 100% not using cement. Materials used are type C fly ash and chalk, activated by alkaline activator liquid Na2SiO3 and NaOH ratio of 1.5 Molarity NaOH used is 10M. Results from the study showed that the optimum composition which has the highest compressive strength ratio is the proportion of 70%: 30% to the value of 20.50 MPa pressure and permeability values ​​by 9%. Paving stone with the maximum proportion of paving stone was classified as a Type B according to SNI.

Keywords : chalk, compresive strength, fly ash, geopolymer, permeability.

Published
2017-01-19
Abstract Views: 60
PDF Downloads: 99