PENERAPAN METODE REKAYASA NILAI PADA KOMPONEN ARSITEKTURAL BANGUNAN GEDUNG RUSUN PAKAL BABAT JERAWAT KOTA SURABAYA

  • Achmad Cautsar Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Rumah Susun Pondok Benowo Indah adalah salah satu proyek Pemerintah Kota Surabaya. Dalam pekerjaan proyek rumah susun terdapat permasalahan yang sering dihadapi yaitu biaya material yang mahal serta penyelesaian pekerjaan yang kurang efisien sehingga menyebabkan pemborosan biaya pekerjaan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pekerjaan arsitektural yang memiliki biaya tinggi,  mengarahkan rekomendasi item bahan alternatif, dan mengetahui nilai cost saving. Metode yang digunakan adalah Rekayasa Nilai dengan tahapan antara lain: tahap informasi, analisa fungsi, tahap kreatif, tahap analisa untung rugi, biaya siklus hidup, zero one, matriks evaluasi, dan rekomendasi. Hasil penelitian yang diperoleh: (1) pekerjaan arsitektural yang memiliki biaya tinggi adalah pekerjaan pekerjaan dinding; (2) hasil rekomendasi komponen bahan yang didapatkan antara lain semen dynamix, grand elephant, asia tile, dan pekerjaan keramik lantai 40x40 cm eksterior menggunakan keramik platinum sebagai alternatif menjadi keramik asia tile; (3) nilai cost saving yang di dapat dari hasil rekayasa nilai sebesar Rp. 682.233.571,00 (Enam Ratus Delapan Puluh Dua Juta Dua Ratus Tiga Puluh Tiga Ribu Lima Ratus Tujuh Puluh Satu Rupiah) atau 69 % dari total pekerjaan nilai tertinggi pekerjaan arsitektural.

Pondok Benowo Indah Flats is one of the Surabaya City Government projects. In the work of flats projects there are problems that are often faced, namely the cost of expensive materials and the completion of work that is less efficient, causing waste of work costs. The purpose of this study is to determine the architectural work that has a high cost, provide recommendations for alternative material items, and determine the value of cost saving. The method used is Value Engineering with stages including: information stage, function analysis, creative stage, profit and loss analysis stage, life cycle costs, zero one, evaluation matrix, and recommendations. The research results obtained: (1) architectural work that has a high cost is wall work; (2) the results of the recommendation of material components obtained include dynamix cement, grand elephant, asia tile, and 40x40 cm exterior floor ceramic work using platinum ceramics as an alternative to asia ceramic tiles; (3) the cost saving value obtained from the value engineering is IDR. 682.233.571,00 (Six Hundred Eighty Two Million Two Hundred Thirty Three Thousand Five Hundred Seventy One Rupiah) or 69% of the total highest value architectural work.

 

Published
2022-01-13
Section
Articles
Abstract Views: 89
PDF Downloads: 0