ANALISIS PERKUATAN PONDASI BENDUNGAN TUGU DENGAN GROUTING YANG DISIMULASIKAN DENGAN PROGAM PLAXIS V8.6.

  • Rima Dwi Ning Ayu Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Bendungan Tugu yang terletak di Kabupaten Trenggalek, Provinsi Jawa Timur. Bendungan ini direncanakan
memiliki daerah luas genangan sebesar 41,70 ha dengan kapasitas tampungan efektif sebesar 7,80 x 106 m3. Bendungan
Tugu dibangun untuk dapat mengantisipasi banjir yang kerap melanda di daerah Kabupaten Trenggalek yang terjadi
secara rutin setiap tahun. Dengan cadangan air tertampung yang begitu besar maka perlu dilakukan antisipasi yang cukup
baik dan serius terhadap batuan pondasi bendungan, agar secara keseluruhan bendungan ini terhindar dari kebocoran dan
keruntuhan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana stabilitas pondasi Bendungan Tugu sebelum dan
sesudah dilakukan perkuatan tanah dengan teknik grouting. Analisis dilakukan menggunakan perhitungan manual dan
simulasi software Plaxis v.8.6. Ditinjau dalam 3 (tiga) kondisi yaitu, muka air normal, muka air rendah, dan muka air
banjir. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa bendungan Tugu sebelum diberi perkuatan grouting termasuk
ke dalam kategori tidak aman. Perkuatan pondasi bendungan dengan teknik injeksi semen/grouting memberikan pengaruh
yang signifikan pada pada kestabilan bendungan, nilai angka keamanan berangsur meningkat setelah adanya perkuatan
pada pondasi bendungan, dan kestabilan bendungan masuk dalam kategori aman.

Published
2023-03-27
Section
Articles
Abstract Views: 53
PDF Downloads: 107