PENGARUH KOMPOSISI LUMPUR LAPINDO SIDOARJO TERHADAP MUTU BATU BATA BERDASARKAN SNI 15-2094-2000

  • FLORENTIKA ADONARANITA

Abstract

Lumpur Lapindo Sidoarjo menyembur di Dusun Balongnongo Desa Renokenongo, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Balai Besar Keramik menyatakan lumpur tersebut sangat cocok untuk material dasar keramik seperti genteng, bata dan hiasan. Hal ini didasarkan pada penelitian Karimah (2008) bahwa pemanfaatan Lumpur Lapindo agar lebih maksimal menggunakan prosentase campuran Lumpur Lapindo di atas 35% dengan menambahkan bahan tambahan seperti abu sekam.

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh komposisi Lumpur Lapindo Sidoarjo terhadap syarat mutu batu bata berdasarkan SNI 15-2094-2000. Penelitian ini bersifat eksperimen dengan variabel bebas terdiri dari prosentase Lumpur Lapindo antara lain 35%, 40%, 45%, 50% dan 55%, sedangkan variabel kontrolnya adalah mutu batu bata berdasarkan SNI 15-2094-2000.

Kesimpulan dari hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada batu bata berbahan Lumpur Lapindo Sidoarjo yang memenuhi keseluruhan syarat SNI 15-2094-2000. Namun, batu bata dengan komposisi 40% Lumpur Lapindo Sidoarjo cukup baik untuk digunakan sebagai campuran batu bata, sebab benda uji C tersebut hanya tidak memenuhi syarat uji penyerapan air.

Kata kunci: Lumpur Lapindo Sidoarjo, batu bata merah, SNI 15-2094-2000.

Lapindo mud Sidoarjo spurt out inDusun Balongnongo Desa Renokenongo, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo, East Java. Balai Besar Keramik explained it was very suitable for base material of ceramics, like roof tile and brick.It based on Karimah’s research (2008) that Lapindo mud utilization is more maximal, if presentese of it is up to 35% which added of other materials like rice husk.

The purpose of this research to know the influence of Lapindo mud Sidoarjo composition about brick based on SNI 15-2094-2000. This research is experimental which Lapindo mud presentase at 35%, 40%, 45%, 50% and 55% as a  free variable. Brick quality based on SNI 15-2094-2000 as a control variable.

The conclusion from this research shows that no one brick completed all of the  SNI 15-2094-2000 qualification. But,the brick with  40% Lapindo mud can used for material of brick, cause it only didn’t complete water absorption qualify.

Keywords: Lapindo mud Sidoarjo, brick, SNI 15-2094-2000

Published
2014-05-09
Abstract Views: 81
PDF Downloads: 86