KESENIAN JARANAN TURANGGA YAKSA SEBAGAI IDE PENCIPTAAN KARYA SENI LUKIS

  • GALUH GUSSANTOKO

Abstract

ABSTRAK

       Pada era perkembangan dan kemajuan zaman saat ini, budaya asing dapat dengan mudah masuk dalam kehidupan masyarakat. Oleh karena itu sangat mempengaruhi kelestarian budaya dan kesenian daerah khususnya Kabupaten Trenggalek.

Penulis membuat karya seni lukis dengan mengangkat kesenian daerah Kabupaten Trenggalek yaitu Jaranan Turangga Yaksa. Tertarik membuat konsep tari Turangga Yaksa sebagai karya seni karena, kesenian ini mempunyai nilai-nilai budaya yang tinggi. Nilai-nilai budaya tersebut harus dipertahankan dan dilestarikan.

Kesenian ini berupa tari dengan menggunakan properti jaranan kepalanya berbentuk raksasa (buto). Pada kesenian ini juga terdapat beberapa properti diantaranya celengan dan barongan. Tari Jaranan Turangga Yaksa memiliki makna sebagai wujud rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena telah dihindarkan dari bencana yang melanda daerah tersebut. Selain itu, sebagai wujud rasa syukur atas keberhasilan para petani dalam memanen hasil kebun.

Proses penciptaan tarian ini dilakukan melalui pengamatan kehidupan masyarakat setempat yang mayoritas sebagai petani. Dari situlah penulis mendapatkan ide dan konsep yang akan divisualisasikan kedalam bentuk karya seni lukis. Maka terciptalah sebuah karya seni lukis yang mengangkat kesenian daerah yaitu  kesenian Jaranan Turangga Yaksa.

Pembuatan karya seni dilakukan menggunakan improvisasi membuat sketsa pada kertas. Selanjutnya sketsa dipindahkan ke media kanvas dengan teknik sketsa ulang. Kemudian dilakukan proses pewarnaan pada objek dengan teknik opaque dan impasto setelah itu dilakukan finishing dengan pemberian lapisan berupa pernis . Karya yang dihasilkan penulis sebanyak lima buah karya masing-masing berjudul: Syukur (100x120), Barongan (100x120), Lahir (100x120), Celeng (107x138), Yaksa Ilang (100x120).

.

 

Kata Kunci: Kesenian Jaranan Turangga Yaksa, Penciptaan, Seni Lukis

Published
2018-01-17
Abstract Views: 125
PDF Downloads: 167