Array

Authors

  • Bagus Fitra Nur Faudzy Universitas Negeri Surabaya
  • winarno winarno Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Abstrak
Karya seni lukis setiap seniman memiliki karakteristik, perhatian, topik, dan masalah yang berbeda.
Ahmad Hadi Mas'Oed dalam karyanya selalu menampilkan papan visual dan kapur yang menjadi ciri
khas lukisannya. Topik permasalahan yang diangkat Mas'oed adalah fenomena permasalahan dan kritik
dalam dunia pendidikan, melalui lukisan-lukisannya. Keunikan visual papan dan kapur yang dipilih
Mas'Oed digambarkan oleh peneliti sebagai identitas visual lukisannya. Metode yang digunakan dalam
penelitian ini adalah deskriptif kualitatif Soegiono 2015. Pengolahan data menggunakan teknik reduksi
data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengumpulan data dilakukan mulai September 2020
hingga Mei 2021 dengan menggunakan teknik observasi, dokumentasi di rumah Mas'oed di kota
Mojokerto, dan wawancara dengan Mas'oed. Karya yang dikaji adalah lukisan seri Mas'oed 2020 "Truth
Version". 4 karya lukisan dianalisis menggunakan metode Analisis Formal, dan 2 karya lainya dianalisis
menggunakan metode Semiotika Charles Sanders Peirce untuk mengetahui makna lukisan-nya. Hasil
dan kesimpulan yang diperoleh dalam penelitian ini adalah (1) penciptaan lukisan Mas'oed
menggunakan cat minyak, cat akrilik, dan stik minyak yang dibuat sendiri. (2) Objek visual yang dipilih
Mas'oed adalah sosok manusia, papan tulis dan kapur sebagai objek utama dan objek visual lainnya
sebagai objek pendukung. (3) Topik Mas'Oed adalah tentang permasalahan yang terjadi di dunia
pendidikan.
Kata Kunci: Papan Dan Kapur Tulis, Identitas Visual, Seni Lukis, Analisis Visual, Semiotika Charles
Sanders Peirce

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-11-10
Abstract views: 69 , PDF Downloads: 590