BERKREASI MELUKIS IKON KABUPATEN LAMONGAN BERSAMA REMAJA KAMPUNG KUSUMA BANGSA

  • Rosalita Prajnya Paramita Universitas Negeri Surabaya
  • Muchlis Arif Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Lamongan adalah kabupaten yang berada di provinsi Jawa Timur yang memiliki beberapa ikon yang cukup terkenal. Berdasarkan survei melalui google form, sebagian besar masih terdapat remaja yang belum mengetahui makna dan filosofi dari ikon Kabupaten Lamongan, terutama ikon bandeng lele yang menjadi ikon utama Kabupaten Lamongan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk memberikan pengetahuan mengenai makna  ikon Kabupaten Lamongan dan melatih kreatifitas remaja dengan cara mengajak remaja Kampung Kusuma Bangsa untuk berkreasi melukis ikon Kabupaten Lamongan menggunakan media kaos. Peneliti menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, dengan metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil dari penelitian yang sudah dilakukan, terdapat hasil lukisan yang beragam dengan tema ikon bandeng lele kabupaten lamongan. Terbatas dengan adanya pandemi Covid- 19, peneliti hanya diperbolehkan mengajak 7 remaja Kampung Kusuma Bangsa dalam melakukan penelitian. Hasil karya melukis ikon Kabupaten Lamongan yang dibuat oleh remaja Kampung Kusuma Bangsa secara keseluruhan tergolong dalam kategori baik. Hal tersebut dibuktikan dengan remaja Kampung Kusuma Bangsa yang sudah memahami makna dan filosofi ikon Lamongan serta memahami langkah pembuatan karya tersebut pada media kaos.

Kata kunci: Berkreasi, Melukis, Ikon, Kabupaten Lamongan, Remaja Kusuma Bangsa

Published
2022-04-15
Abstract Views: 39
PDF Downloads: 89