VALIDITAS DAN KETERBACAAN BUKU AJAR BERBASIS LITERASI SAINS PADA MATERI FOTOSINTESIS KELAS XII SMA

Authors

  • Irma Dwi Oktaviani
  • Yuliani Yuliani

Abstract

Literasi sains merupakan kemampuan dalam memecahkan masalah tentang fenomena alam, menarik kesimpulan berdasarkan bukti-bukti ilmiah. Kemampuan literasi sains siswa pada pelajaran biologi sangat rendah, hal ini dikarenakan kebiasaan belajar siswa pada pelajaran biologi yang cenderung hafalan terutama pada materi fotosintesis dan kurangnya kemampuan siswa dalam mengaitkan konsep atau analisis soal yang menggunakan stimulus kontekstual seperti mengkaitkan suatu permasalahan tentang tumbuhan yang disajikan dalam artikel. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan validitas dan keterbacaan buku ajar berbasis literasi sains pada materi fotosintesis kelas XII SMA. Metode penelitian ini menggunakan model pengembangan PPE yaitu Planning, Production dan Evaluation Subjek penelitian 25 siswa kelas XII di SMAN 1 Sumberrejo-Bojonegoro. Validitas teoritis berupa hasil validasi dua dosen dan guru mata pelajaran biologi di SMAN 1 Sumberrejo. Hasil validitas menunjukkan bahwa pada aspek isi/ konten yaitu 4,00, aspek kebahasaan yaitu 4,00, aspek kegrafikan yaitu 4,00, aspek strategi literasi sains dalam buku ajar yaitu 4,00, dan Penggunaan Alat bantu dalam Literasi Sains yaitu 4,00 sehingga hasil keseluruhan rata-rata skor validitas yaitu 4,00 dengan kategori sangat valid. Hasil uji keterbacaan pada ketiga sampel menunjukkan bahwa buku ajar yang dikembangkan mencapai keterbacaan pada level 12 yang artinya cocok digunakan untuk kelas XII SMA.

Kata kunci: Validitas, keterbacaan, Buku Ajar, Literasi sains, Fotosintesis.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2018-05-30

Issue

Section

Articles
Abstract views: 309 , PDF Downloads: 10329

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 > >>