HUBUNGAN ANTARA KEMATANGAN EMOSI DENGAN AGRESIVITAS PADA REMAJA

  • Yadinda Annisavitry

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kematangan emosi dengan agresivitas pada remaja. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Tehnik sampling yang digunakan adalah teknik stratified random sampling dengan 269 orang remaja sebagai sampel. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan skala kematangan emosi yang telah diuji validitasnya 22 aitem dengan koefisien reliabilitasnya 0,877 dan skala agresivitas yang telah diuji validitasnya menjadi 37 aitem dengan koefisien reliabilitas 0,940. Analisis data menggunakan korelasi product moment dengan toleransi kesalahan 5%. Hasil analisis sata menunjukkan nilai koefisien korelasi sebesar -0,599 (r = -0,599) dengan taraf signifikansi 0,000 (p = 0,000) maka Ha diterima yang artinya terdapat hubungan antara kematangan emosi dengan agresivitas pada remaja dengan hubungan negatif antara kedua variabel tersebut. Berdasarkan hasil analisis data, maka dapat diambil kesimpulan semakin rendah kematangan emosi yang dimiliki oleh remaja, maka akan semakin tinggi perilaku agresivitas, begitu pula sebaliknya.

Kata Kunci: Kematangan Emosi, Agresivitas, Remaja.

Published
2017-04-28
How to Cite
Annisavitry, Y. (2017). HUBUNGAN ANTARA KEMATANGAN EMOSI DENGAN AGRESIVITAS PADA REMAJA. Character Jurnal Penelitian Psikologi, 4(1). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/character/article/view/18919
Abstract Views: 1521
PDF Downloads: 1677