MAKNA HIDUP KARYAWAN PEREMPUAN YANG MEROKOK

  • Ade Silviana Rohmatul Wahidah Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pemaknaan hidup dari karyawan perempuan yang merokok. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah secara kualitatif. Jenis penelitian ini adalah studi kasus yang berfokus untuk mengkaji karakteristik keunikan dari suatu kasus, seorang individu, atau sekelompok orang dengan budayanya. Subjek dalam penelitian ini dipilih dengan kriteria. Kriteria pertama adalah dari segi usia yaitu 25-35 tahun, merokok lebih dari satu tahun, bekerja, serta berkenan untuk menjadi subjek dalam penelitian ini. Adapun sifat dari wawancara ini adalah in-depth interview secara semi terstruktur yang mendalami hal yang diteliti dari sisi subjek. Perolehan data akan dianalisis secara tematik yaitu mengelompokkan data-data dan mengkodekan sesuai dengan tema-tema yang ditemukan. Penulis juga menggunakan triangulasi data yaitu member checking dan melakukan wawancata secara berkala. Terdapat faktor lingkungan keluarga, kemudian pertemanan, rasa frustrasi, konflik, dan lifestyle yang mempengaruhi makna hidup karyawan perempuan merokok. Kedua partisipan telah mengetahui peraturan larangan merokok. Namun kedua partisipan tidak menerapkan hal itu dan berusaha untuk sembunyi-sembunyi merokok di kantor seperti di kamar mandi atau di rooftop. Hal ini diungkap partisipan karena merokok dapat membantu penyelesaian pekerjaan mereka. Merokok dapat membuat munculnya perasaan tenang, nyaman, dan mengurangi rasa frustrasi atau konflik batin yang terjadi.

Kata Kunci: makna hidup, karyawan perempuan, perempuan merokok

                                                                                                                                 

Abstract

The purpose of this study is to find out the life terms of worker women who smoke. The approach taken in this study is qualitative. This type of research is a case study that focuses on examining the unique characteristics of a case, an individual, or a group of people with a culture. The subjects in this study were selected by criteria. The first criterion is in terms of age of 25-35 years, smoking more than a year, working, and deigning to be the subject in this study. The nature of this interview is a semi-structured in-depth interview that explores the subject. The data acquisition will be analyzed thematically by grouping the data and coding according to the themes found. The author also uses data triangulation that is member checking and doing wawancata periodically. There are factors in the family environment, then friendship, frustration, conflict, and lifestyle that affect the meaning of the life of female employees smoking. Both participants were aware of the smoking ban regulations. But both participants did not apply that and attempted to covertly smoke in the office such as in the bathroom or on the rooftop. This was revealed by participants because smoking can help complete their work. Smoking can create feelings of calm, comfort, and reduce the frustration or inner conflict that occurs.

Keywords: meaning of life, worker women, women smoking

 

Published
2021-07-12
How to Cite
Wahidah, A. S. (2021). MAKNA HIDUP KARYAWAN PEREMPUAN YANG MEROKOK. Character Jurnal Penelitian Psikologi, 8(7), 60-69. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/character/article/view/41819
Abstract Views: 314
PDF Downloads: 387