Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Android Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Sistem Operasi Di Smk Negeri 1 Surabaya

Main Article Content

INTAN WAHYU SAPUTRI

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Menghasilkan Media Pembelajaran Berbasis Android yang layak digunakan pada mata pelajaran sistem operasi. Selain itu penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui perbedaan prestasi belajar siswa yang menggunakan media pembelajaran berbasis Android dan siswa yang tidak menggunakan media pembelajaran berbasis Android. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan atau Research and Development. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X RPL SMKN 1 Surabaya. Di ambil sampel sebanyak 2 kelas, kelas X RPL 1 sebagai kelas eksperimen dan X RPL 2 sebagai kelas kontrol. Peneliti menggunakan teknik analisis data uji-t dua pihak untuk mengetahui hasil belajar kedua kelas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Media Pembelajaran Berbasis Android mendapatkan hasil rating rata-rata sebesar 88%, sehingga media pembelajaran berbasis Android dikategorikan sangat baik. Selain itu hasil penelitian juga menunjukkan perbedaan yang signifikan antara Prestasi belajar siswa yang menggunakan media pembelajaran berbasis Android dengan rata-rata sebesar 82 dan prestasi belajar siswa yang tidak menggunakan media pembelajaran berbasis Android dengan rata-rata hasil belajar sebesar 76

Article Details

How to Cite
WAHYU SAPUTRI, I. (2016). Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Android Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Sistem Operasi Di Smk Negeri 1 Surabaya. IT-Edu : Jurnal Information Technology and Education, 1(01). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/it-edu/article/view/16362
Section
Articles