PENGEMBANGAN LKPD BERORIENTASI MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) UNTUK MELATIHKAN KEMAMPUAN LITERASI SAINS ASPEK SIKAP PADA MATERI LAJU REAKSI BAGI PESERTA DIDIK KELAS XII SMA NEGERI 1 KEDUNGWARU TULUNGAGUNG (DEVELOPMENT LKPD ORIENTED PROBLEM BASED LEARNING (PBL) MODEL TO PRACTISE THE SCIENTIFIC LITERACY ATTITUDE ASPECT ON THE REACTION RATE MATERIAL FOR STUDENTS CLASS XII SMA NEGERI 1 KEDUNGWARU TULUNGAGUNG)

  • ZAINAH ASMA
  • Muchlis Muchlis Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kevalidan pengembangan LKPD berorientasi model PBL untuk melatihkan literasi sains aspek sikap pada materi laju reaksi. LKPD yang dikembangkan merupakan LKPD yang disusun berdasarkan tahapan model PBL dan komponen literasi sains aspek sikap. Kevalidan LKPD meliputi kevalidan pada kriteria isi, penyajian, bahasa, serta kesesuaian dengan literasi sains aspek sikap dan model PBL. Kepraktisan LKPD meliputi respon peserta didik pada kriteria isi, penyajian, dan bahasa. Keefektivan LKPD meliputi hasil pretest dan posttest yang memenuhi ketuntasan secara klasikal. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan metode Research and Development (R&D) yang dibatasi hingga tahap uji coba produk. Instrumen pada penelitian ini yaitu lembar telaah dan validasi, lembar pretest dan posttest, serta lembar angket respon peserta didik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa LKPD yang dikembangkan telah memenuhi kevalidan yang dilihat dari perolehan kevalidan pada kriteria isi, penyajian, bahasa berturut-turut yaitu 90%; 86,4%; 87,5%; kesesuaian dengan literasi sains aspek sikap sebesar 85% untuk LKPD 1 dan 87,5% untuk LKPD 2, 3, 4; kesesuaian dengan model PBL sebesar 85% untuk LKPD 2 dan 87,5% untuk LKPD 1, 3, 4 dalam kategori sangat valid. Hasil kepraktisan menunjukkan respon peserta didik dengan kategori sangat praktis pada kriteria isi, penyajian, dan bahasa berturut-turut yaitu memperoleh persentase 100%; 100%; dan 100%. Hasil keefektifan menunjukkan kemampuan literasi sains peserta didik tuntas secara klasikal yaitu memperoleh persentase 73,33% untuk komponen sikap pertama; 73,33% untuk komponen sikap kedua; dan 66,67% untuk komponen sikap ketiga.

Kata kunci: pengembangan LKPD, Problem Based Learning, literasi sains aspek sikap, laju reaksi.

This study aims to describe the feasibility of developing student’s activity sheet (LKPD) oriented on Problem Based Learning (PBL) model to practise the scientific literacy attitude aspect on the reaction rate material. This LKPD prepared based on PBL model stage and component of scientific literacy attitude aspect. The validity of LKPD includes validity of the content, presentation, language criteria, and suitability with the scientific literacy attitude aspect and PBL model. The practicality of LKPD includes the response of students on content, presentation, and language criteria. The effectiveness of LKPD includes pretest and posttest results that fulfill classical completeness. This study use the Research and Development (R&D) method which is limited to stage of product trial. Instruments in this study are the review and validation sheets, the pretest and posttest sheets, and the students response questionnaire sheets. The results of this study indicate that the LKPD has fulfill the feasibility seen from the acquisition of the validity of the contents, presentation, and language criteria that are 90%; 86.4%; 87.5%; suitability with science literacy attitude aspect are 85% for LKPD 1 and 87,5% for LKPD 2, 3, 4; suitability with PBL model are 85% for LKPD 2 and 87,5% for LKPD 1, 3, 4 in very valid category. Practical results show the response of students are very practical on content, presentation, and language criteria with the percentage are 100%; 100%; and 100%. The results of effectiveness indicate the student’s ability of scientific literacy attitude aspect science has completed classically with the percentage are 73.33% for first component of attitudes; 73.33% for second component of attitudes; and 66.67% for third component of attitudes.

Keywords: development LKPD, Problem Based Learning, science literacy attitude aspect, reaction rate.
Published
2018-09-24
Section
Articles
Abstract Views: 398
PDF Downloads: 352