PELAYANAN RSUD SIDOARJO TERHADAP PESERTA BPJS-KESEHATAN PBI DALAM RANGKA  MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN SOSIAL

  • OKKY ARITA WAHYU NUR MAHARANI

Abstrak

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan pelayanan RSUD Sidoarjo terhadap peserta BPJS-Kesehatan PBI.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif.Informan penelitian berjumlah 15 orang yang terdiri dari dokter, perawat, apoteker, bagian administrasi dan pasien BPJS-Kesehatan PBI.Teknik pengumpulan data yang digunakan dalah observasi dan wawancara.Adapun teknik keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan pelayanan yang diberikan oleh  RSUD Sidoarjo terhadap peserta BPJS Kesehatan belum menunjukkan bahwa pelayanan yang secara keseluruhannya baik, sehingga tidak dapat dikatakan sebagai upaya peningkatan kesejahteraan sosial masyarakat. Dalam hal ini, sangat jelas bahwa respon/ pelayanan yang diberikan oleh RSUD Sidoarjo kurang baik, karena berdasarkan data yang diperoleh menunjuk pada sikap kurang peduli yang dimiliki oleh pihak RSUD Sidoarjo dalam masalah kecepatan dalam menangani pasien serta kurang tanggap akan keluhan-keluhan yang disampaikan oleh pasien, pihak RSUD Sidoarjo hanya menyediakan kotak keluhan saja tanpa adanya tindak lanjut akan keluhan yang diajukan oleh pasien.

Kata Kunci : Pelayanan, Peserta BPJS-Kesehatan PBI, Kesejahteraan Sosial      

Abstract

The purpose of this research is described hospital sidoarjo service for participants bpjs-kesehatan pbi. This study adopted qualitative approaches.Informants research were 15 people consisting of a doctor, nurses, pharmacists, administrasi and patients bpjs-health pbi. Data were collected by using observation and interview. Then, for the validity of teqniques are using triangulations resources. The study shows about the services provided by sidoarjo hospital for participants bpjs has not shown that health services in overall good, so that not be considered as efforts to increase social welfare of society . In this case , it is quite clear that response / the services provided by hospital sidoarjo less well, based on data pointed to the do not care owned by the hospital in trouble speed sidoarjo in dealing with patients and less responsive will delivered by patients, the hospital sidoarjo only provide the complaint box it without any follow up will complaint filed by patients.

Keyword: Service , ParticipantsBPJS - Health PBI, Social Welfare

Diterbitkan
2016-07-21
Abstract Views: 99
PDF Downloads: 129