STRATEGI KOMISI PEMILIHAN UMUM RAYA DALAM PENYELENGGARAAN PEMILIHAN UMUM RAYA SERENTAK DI FIS UNESA TAHUN 2015

  • LENSI MEGAH RETTA

Abstrak

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan strategi apa saja yang digunakan oleh Komisi Pemilihan Umum Raya (KPUR) Ormawa FIS Unesa dalam penyelenggaraan Pemilihan Umum Raya (Pemira) Ormawa FIS Unesa secara serentak tahun 2015 sehingga dapat berjalan lancar dan sukses. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif karena tidak untuk menguji suatu hipotesis tetapi hanya menggambarkan dan mendeskripsikan hasil penelitian. Informan penelitian adalah anggota KPUR FIS Unesa tahun 2015 dengan menggunakan teknik purposive sampling. Pengambilan data dilakukan melalui wawancara dan dokumentasi. Wawancara didasarkan pada instrumen penelitian yaitu pedoman wawancara. Setelah data terkumpul, kemudian diolah dengan mereduksi data, menyajikan data, kemudian menarik kesimpulan hasil penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 4 (empat) strategi yang digunakan oleh KPUR dalam penyelenggaraan Pemira FIS secara serentak tahun 2015. Strategi-strategi yang digunakan diantaranya adalah : (1)  ketetapan-ketetapan pemira; (2) memperketat keamanan selama pemira berlangsung; (3) pengamanan ekstra terhadap kotak suara; dan (4) penghitungan suara secara terbatas. Strategi tersebut menunjukkan bahwa KPUR FIS Unesa menggunakan model strategi protektif dari Wechsler dan Backoff (W-B) karena kapasitas organisasi KPUR terbatas yaitu pada jumlah dan waktu penyelenggaraan Pemira. Berdasarkan model Rubin, strategi yang digunakan KPUR FIS merupakan strategi venture (SV) karena terdapat dimensi waktu pendek dimana KPUR memiliki waktu singkat untuk mempersiapkan Pemira.

Kata Kunci: Strategi KPUR, penyelenggaraan Pemira.

Diterbitkan
2017-01-13
Abstract Views: 57
PDF Downloads: 225