PENANAMAN NILAI NASIONALISME PADA SANTRI MADRASAH ALIYAH (MA) DI PONDOK PESANTREN ASH SHOMADIYAH TUBAN

  • Laili Maghfiroh S1 PPKn FISH Unesa
  • Oksiana Jatiningsih S1 PPKn FISH Unesa

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan pelaksanaan penanaman nilai nasionalisme santri MA di Pondok Pesantren Ash Shomadiyah Tuban. Penelitian ini menggunakan teori pengembangan karakter Thomas Lickona. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif eksploratif. Informan penelitian ini berjumlah 16 orang yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling yakni kepala sekolah, koordinator kesiswaan, pembina ekstrakurikuler, guru dan sembilan santri MA. Data dikumpulkan dengan dokumentasi dan wawancara mendalam secara online. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan penanaman nilai nasionalisme pada santri MA di Pondok Pesantren Ash Shomadiyah Tuban dapat dilihat pada proses pembelajaran (intrakurikuler), ektrakurikuler, budaya sekolah dan kegiatan pendidikan diniyah. Pelaksanaan penanaman nilai nasionalisme dalam kegiatan  pembelajaran  terutama melalui  mata pelajaran PPKn, Sosiologi, Sejarah, dan Olahraga. Pada kegiatan ekstrakurikuler  melalui kegiatan mimbar bebas, pramuka, dan LDKS meliputi kegiatan sekolah multikultural, sekolah demokrasi, dan pesantren inkompi. Pada budaya sekolah, dibiasakan untuk ta’dzim terhadap guru, kerja bakti, penghijauan kembali (go green), upacara hari besar nasional, peringatan hari santri dan kegiatan lomba 17 Agustus. Sedangkan kegiatan pendidikan diniyah dilakukan melalui kegiatan stadium general kebangsaan dan disiplin dalam keagamaan yaitu pembiasaan sholat berjamaah diikuti oleh santri perempuan. Proses pembelajaran, ektrakurikuler, budaya sekolah dan kegiatan pendidikan diniyah menciptakan arena bagi terbentuknya pengetahuan moral, sikap moral, dan perilaku moral para santri bagi tumbuhnya sikap nasionalisme.

Kata Kunci: Nasionalisme, Santri, Madrasah Aliyah, Ash Shomadiyah Tuban.

Abstract

This study aims to describe the implementation of the planting of nationalism values in MA students at the Ash Shomadiyah islamic Boarding School in Tuban. This study uses the theory of character development of Thomas Lickona. This research uses explorative descriptive qualitative approach. There were 16 informant in this study who werw selected using purposive sampling techniques, namely school principals, student coordinators, extracurricular coaches, teachers, and nine students of the  MA. Data is collected by documentation and in-depth interviews online. The results showed that the implemantation of the planting of nationalist values in MA student in the Ash Shomadiyah Islamic Boarding School in Tuban can be seen instructional process, extracurricular, school culture and Diniyah education.  Implementation of the inculcation of the value of nationalism in learning activities through the PPKn Sosiology, History, and sports subjects. In extracurricular activities through free speech, scouting, and LDKS activities including multicultural school activities, democratic schools, and Inkompi boarding school. On school culture is accustomes to teachers’ regimes, voluntary work, greening (go green), national holidays, commemoration of santri day and August 17 competition activities. Whereas in diniyah education activities through the general stadium activities of nationality and discipline in religious matters such as the customary worship in congregation followed by female students. Instructional process, extracurricular, school culture and Diniyah education create an arena for building nationalism character.

Keywords: Nationalism, Santri, Senior High School, Ash Shomadiyah Tuban.

 

Published
2020-06-30
How to Cite
Maghfiroh, L., & Jatiningsih, O. (2020). PENANAMAN NILAI NASIONALISME PADA SANTRI MADRASAH ALIYAH (MA) DI PONDOK PESANTREN ASH SHOMADIYAH TUBAN. Kajian Moral Dan Kewarganegaraan, 8(2), 809-825. https://doi.org/10.26740/kmkn.v8n2.p809-825
Abstract Views: 330
PDF Downloads: 414