HUBUNGAN PELATIHAN MENGOLAH SAMPAH DAN PENGELOLAAN SAMPAH DENGAN KEBERDAYAAN PEREMPUAN KELOMPOK PEMBERDAYAAN KESEJAHTERAAN KELUARGA (PKK) DI DUSUN SAJEN PACET MOJOKERTO

  • ERVITASARI SETYA MISTRIKA

Abstract

Abstrak

Pelatihan mengolah sampah merupakan salah satu program kelompok PKK Dusun Sajen yang bertujuan untuk memberdayakan keluarga melalui perempuan/istri. Dalam hal ini pelatihan dapat menambah pengetahuan, ketrampilan, memandirikan perempuan sehingga dapat berkontribusi dan turut serta dalam kesejahteraan keluarga dan dapat mengisi waktu luangnya dengan hal yang positif serta menghasilkan. Apabila kondisi ini terus dibiasakan maka akan berdampak pada meningkatnya keberdayaan perempuan. Keberdayaan perempuan ini dipandang dapat meningkatkan kehidupan masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara pelatihan mengolah sampah dengan keberdayaan perempuan melalui pengelolaan sampah Kelompok Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Dusun Sajen Pacet Mojokerto.

Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Jumlah responden ada 30 orang dari kelompok PKK Dusun Sajen. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan teknis analisis data menggunakan rumus product moment untuk menganalisis hasil angket.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa r hitung lebih besar dari r tabel (0,668 ≥ 0,361) yang artinya terdapat hubungan antara pelatihan mengolah sampah dan pengelolaan sampah dengan keberdayaan perempuan. Hubungan antara ketiga variabel termasuk dalam kategori kuat karena berada pada interval koefisien 0,60 – 0,799. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara pelatihan mengolah sampah dan pengelolaan sampah dengan keberdayaan perempuan. Sedangkan kontribusi dari pelatihan mengolah sampah dan pengelolaan sampah terhadap keberdayaan perempuan adalah 66,8%%.

Kata kunci: Pelatihan mengolah sampah, keberdayaan perempuan

 

Published
2017-06-08
Abstract Views: 12
PDF Downloads: 80