MANAJEMEN PROGRAM PENDIDIKAN DAN PELATIHAN PENINGKATAN KOMPETENSI PENGELOLA PAUD DI BP-PAUD DAN DIKMAS JAWA TIMUR

  • DELA DWI YUNIARI

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis program diklat peningkatan kompetensi pengelola PAUD melalui fungsi manajemen yang meliputi; perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan dan evaluasi. Namun kenyataannya dalam sebuah manajemen masih terdapat permasalahan pengelola PAUD belum memahami dan menguasi seutuhnya apa yang seharusnya dimiliki seorang pengelola dalam menjalankan sebuah lembaga dimasyarakat.

Penelitian dengan menggunakan penelitian deskriptif kualitatif. Fokus penelitiannya meliputi; perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan, evaluasi, factor pendukung dan faktor penghambat program diklat. Metode analisis data melalui; tahap kondensasi data, penyajian data, verifikasi data. Untuk membuktikan keabsahan data yang dilakukan dengan teknik kredibilitas, depenbilitas, konfirmabilitas dan transferabilitas.

Hasil penelitian menemukan bahwa program diklat peningkatan kompetensi pengelola PAUD yaitu pertama, perencanaan yang meliputi identifikasi kebutuhan, perencanaan kurikulum, perencanaan instruktur atau fasilitator, perencanaan sarana prasarana, perencanaan pembiayaan. Kedua, pengorganisasian yang meliputi organisasi pelaksana, dan pembagian kerja. Ketiga, pelaksanaan yang meliputi proses kegiatan diklat dan meningkatan motivasi peserta diklat. Selanjutnya pengawasan yang meliputi kedisiplinan, kemampuan fasilitator, kesiapan pengelola. Adapun evaluasi yang dilakukan berupa penilaian terhadap program meliputi evaluasi peserta, evaluasi fasilitator, evaluasi penyelenggaraan. Serta terdapat tiga factor yang mendukung yaitu (1) kehadiran peserta diklat, (2) kehadiran dan kemampuan fasilitator, (3) sarana dan prasarana yang memadai. Dan tiga faktor menghambat yaitu (1) keterlambatan peserta, (2) kurangnya kerja sama tim, (3) kesiapan materi. program diklat peningkatan kompetensi pengelola PAUD. Dari hasil yang diperoleh tersebut disarankan kepada pihak pengelola agar semakin baik dalam mempersiapkan program yang akan dilaksanakan sehingga dapat sesuai dengan tujuan yang direncanakan. Kesimpulannya bahwa manjamen program diklat di BP-PAUD dan Dikmas Jawa Timur melakukan sesuai dengan lima fungsi manajemen atau sudah professional sehingga berdampak pada pengelola PAUD yang mengikuti program diklat.

Kata Kunci: Manajemen Diklat, Kompetensi Pengelola PAUD






Published
2018-07-16
Section
Articles
Abstract Views: 221
PDF Downloads: 2447