HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERKEMBANGAN SOSIAL-EMOSIONAL PADA ANAK USIA DINI DI PAUD PERMATA BUNDA SKB MOJOAGUNG-JOMBANG

  • YUNIKE INTAN PERMATASARI

Abstract

ABSTRAK

Masalah utama pembelajaran anak usia dini adalah perkembangan sosial-emosional. Pembelajaran ini menjadi dasar bagi kecerdasan lainnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengungkap hubungan antara pola asuh orang tua terhadap perkembangan sosial emosional pada anak usia dini.

Pendekatan peneliti adalah kuantitatif korelasional yaitu untuk mencari hubungan pola asuh dengan perkembangan sosial-emosional anak usia dini. Teknik analisis data menggunakan rumus korelasi product moment, sebelum menguji korelasi, data yang di dapat penting untuk di uji normalitas.Uji normalitas di lakukan untuk mengetahui apakah data yang digunakan dalam penelitian memiliki distribusi normal.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat korelasi antara pola asuh orang tua terhadap perkembangan sosial emosional pada anak usia dini, dari perhitungan harga r hitung lebih besar dari r tabel (0,459>0,334). Hubungan antara kedua variabel termaksud dalam kategori cukup tinggi karena berada pada interval koefesien 0,40 – 0,599. Hasil uji signifikan juga menunjukkan bahwa harga t hitung lebih besar dari t tabel (2,9675>2,035) sehingga dapat disimpulkan terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara pola asuh dengan perkembangaan sosial-emosional pada anak usia dini.

Kesimpulannya terdapat korelasi positif antara pola asuh orang tua (X) dengan perkembangan sosial emosional anak usia dini (Y). Jadi semakin baik pola asuh orang tua akan mempengaruhi perkembangan sosial emosional anak usia dini.

Kata Kunci : Pola Asuh Orang Tua, Perkembangan sosial emosional, Anak Usia Dini





Published
2018-07-20
Section
Articles
Abstract Views: 206
PDF Downloads: 141