Speech Style Used in the Workplace in 500 Days of Summer Movie

  • MUHAMMAD ALI HAMDANY

Abstract

Abstrak

Gaya bicara adalah sebuah variasi bicara yang digunakan ketika orang berkomunikasi dengan orang lain. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggambarkan jenis dan konteks sosial yang mempengaruhi gaya bicara yang digunakan oleh beberapa karakter di tempat kerja di film 500 Days of Summer. Menurut Joos (1976) gaya bicara adalah bentuk bahasa yang pembicara gunakan dan penggunaan tersebut bergantung pada tingkat formalitas. Dia mengidentifikasi gaya ini menjadi lima gaya. Mereka adalah baku atau resmi, formal, konsultatif, santai dan gaya akrab. Selain itu, penggunaan gaya bicara juga dipengaruhi oleh beberapa faktor yang dapat membuat orang mengubah atau gaya bicaranya, seperti tempat, pelaku, topik dan tujuan dari pembicaraan. metode kualitatif deskriptif dipilih untuk menganalisis data. Teori-teori yang diterapkan dalam penelitian ini adalah teori Joos (1976) yang menyangkut tentang gaya bicara, dan juga teori konteks dari Hymes (1974) yang mempengaruhi gaya bicara (SPEAKING). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada empat jenis gaya bicara di tempat kerja di film 500 Days of Summer. Mereka adalah formal, konsultatif, santai dan gaya akrab. Dari empat gaya di atas, gaya konsultatif adalah gaya yang paling dominan ditemukan dalam penelitian ini. Ini berarti bahwa banyak orang di tempat kerja di film 500 Days of Summer lebih suka menggunakan gaya konsultatif ketika mereka berkomunikasi dengan orang lain karena gaya ini diperlukan untuk komunikasi sehari-hari di tempat kerja.

Kata Kunci: gaya bicara, tempat kerja, konteks sosial, 500 days of summer

 

 

Abstract

Speech style is a variation of speech which is used when people communicate with other people. The purpose of this study is to describe the types and the social context that influence speech style which are used by some characters in the workplace in 500 Days of Summer movie. According to Joos (1976) speech style is the forms of the language which the speaker uses and it depends on the degree of formality. He identified this style into five styles. Those are frozen, formal, consultative, casual and intimate style. Moreover, the used of speech style also is influenced by several factors that can make people change his or her speech style, such as the setting, the participant, the topic and the purpose of the conversation. Descriptive qualitative method is selected to analyze the data. The theories that were applied in this study are Joos theory (1976) which concerns about speech style, and also the theory of context from Hymes (1974) that influences the speech style (SPEAKING).The result of this study shows that there are four types of speech style in the workplace in 500 Days of Summer movie. Those are formal, consultative, casual and intimate style.. From the four styles above, consultative style is the most dominant style found in this study. It means that a lot of people in the workplace in 500 Days of Summer movie prefer to use consultative style when they communicate with others because this style is required for daily communication in the workplace.

Keywords: Speech style, workplace, social context, 500 days of summer.

Published
2017-01-12
How to Cite
ALI HAMDANY, M. (2017). Speech Style Used in the Workplace in 500 Days of Summer Movie. LANGUAGE HORIZON, 5(1). https://doi.org/10.26740/lh.v5n1.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 343
PDF Downloads: 59535