PENERAPAN MEDIA JEOPARDY GAME UNTUK PEMBELAJARAN KETERAMPILAN BERBICARA BAHASA JERMAN SISWA KELAS XI SMAN 1 MOJOSARI

  • ANANDA MARIANA PUTRI
  • FAHMI WAHYUNINGSIH

Abstract

Abstrak

Keterampilan berbicara merupakan salah satu dari empat keterampilan yang harus dikuasai dalam pembelajaran bahasa Jerman. Demi mencapai suatu tujuan pembelajaran guru harus dapat mengatur lingkungan belajar yang ada. Salah satunya dengan menggunakan media pembelajaran. Media pembelajaran yang dimaksud ialah media Jeopardy Game. Media Jeopardy Game dipilih karena bersifat interaktif sehingga mampu mengembangkan kreativitas siswa. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu apakah media Jeopardy Game dapat diterapkan dalam pembelajaran keterampilan berbicara bahasa Jerman siswa kelas XI IPS SMAN 1 Mojosari. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan proses pembelajaran keterampilan berbicara bahasa Jerman siswa kelas XI IPS SMAN 1 Mojosari dengan menggunakan media Jeopardy Game. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang diuraikan secara deskriptif. Data penelitian ini berupa data hasil dari langkah-langkah penerapan media Jeopardy Game yang diperoleh dari lembar observasi dan hasil angket.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa media Jeopardy Game dapat diterapkan dalam pembelajaran keterampilan berbicara bahasa Jerman siswa kelas XI IPS SMAN 1 Mojosari. Media Jeopardy Game membuat siswa antusias mengikuti kegiatan pembelajaran bahasa Jerman dan berpartisipasi aktif dalam melakukan kuis sehingga menimbulkan keberanian siswa untuk berbicara bahasa Jerman. Hal ini dapat di buktikan dari hasil lembar observasi bahwa pertemuan ketiga lebih baik dari pertemuan kedua. Dari angket respon siswa, pembelajaran keterampilan berbicara bahasa Jerman dengan menggunakan media Jeopardy Game mendapatkan hasil dengan kategori baik.

Kata kunci: Keterampilan berbicara, media pembelajaran, Jeopardy Game






Published
2019-02-06
How to Cite
MARIANA PUTRI, A., & WAHYUNINGSIH, F. (2019). PENERAPAN MEDIA JEOPARDY GAME UNTUK PEMBELAJARAN KETERAMPILAN BERBICARA BAHASA JERMAN SISWA KELAS XI SMAN 1 MOJOSARI. LATERNE, 8(1). https://doi.org/10.26740/lat.v8n1.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 84
PDF Downloads: 106