STUDI KELAYAKAN INVESTASIĀ  HUNIAN RUMAH SUSUN DI DESA MOJOSARIREJO KEC. DRIYOREJO KAB. GRESIK DITINJAU DARI ASPEK FINANSIAL

  • NURLAILI KHASANATUS SALIS

Abstract

Rumah susun merupakan salah satu solusi yang digunakan untuk mengatasi masalah keterbatasan lahan untuk hunian. Penelitian yang dilakukan di Desa Mojosarirejo, Driyorejo, Gresik ini bertujuan untuk mengetahui minat masyarakat terhadap desain rumah susun dan layak atau tidaknya sebuah proyek pembangunan rumah susun ditinjau dari aspek finansial. Kuisioner yang diberikan kepada sasaran penelitian digunakan untuk mengetahui bagaimana minat masyarakat terhadap kebutuhan rumah susun sedangkan untuk mengetahui layak atau tidaknya proyek pembangunan rumah susun dari aspek finansial dilakukan analisis ekonomi dengan kriteria penilaian investasi yaitu Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR), Net Benefit Cost Ratio (Net BC) dan Payback Period (PP). Perhitungan biaya investasi dalam penelitian ini menggunakan harga per meter persegi bangunan yang dikeluarkan oleh dinas pekerjaan umum kabupaten gresik.

Hasil dari kuisioner menunjukkan bahwa masyarakat menginginkan lokasi hunian tidak rawan banjir dan desain hunian yang dipilih adalah tipe 24, memiliki 1 kamar tidur, 1 kamar mandi, 1 dapur dan 1 ruang keluarga. Total biaya investasi sebesar Rp. 74.356.307.980,57. Proyek dinyatakan tidak layak ditinjau dari aspek finansial pada tingkat suku bunga 11% dengan hasil NPV negatif, IRR 10,28 < 11%, Net BC 0,919 < 1, dan PP terjadi setelah 32 tahun 2 bulan 20 hari.

Kata Kunci: Studi kelayakan, finansial, investasi, rumah susun.

Abstract

Flats is one solution that is used to overcome the problem of limited land for occupancy. Research conducted inĀ  Mojosarirejo, Driyorejo, Gresik aims to determine the interest of the community on the design of flats and feasibility project development of flats in terms of financial aspects. The questionnaire given to the research target is used to know the interest of the society to the needs of the flats while to know whether or not feasible project development of financial apartment from the financial aspect is carried out an economic analysis with the investment valuation criteria of Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR ), Net Benefit Cost Ratio (Net BC) and Payback Period (PP). The calculation of investment cost in this study uses the price per square meter of building issued by the gresik district public works office.

The results of the questionnaire indicated that the public wanted the location of the non-flood prone residence and the selected residential design was of type 24, had 1 bedroom, 1 bathroom, 1 kitchen and 1 living room. Total investment cost of Rp. 74.356.307.980,57. The project was declared unfeasible from the financial aspect at the 11% interest rate with negative NPV yield, IRR 10.28 <11%, Net BC 0.919 <1, and PP occurred after 32 years 2 months 20 days.

Keywords: Feasibility study, financial, investment, flats

Published
2017-07-24
Abstract Views: 61
PDF Downloads: 152