“PERENCANAAN STRUKTUR ATAS JEMBATAN TROUGH PRATT TRUSS TIGA TUMPUAN”

  • REISSA RACHMANIA

Abstract

Jembatan adalah salah satu struktur konstruksi yang memungkinkan menghubungkan suatu rute transportasi yang terpisah oleh rintangan seperti sungai, lembah, saluan irigasi dan bahkan menghubungkan antar pulai yang terpisah cukup jauh. Dalam penyusunan Skripsi ini di rencanakan struktur atas jembatan rangka tipe Trough Pratt Truss dengan bentang 80 meter. Dipilih jembatan tipe ini untuk mendapatkan suatu hasil perencanaan jembatan yang ekonomis, dan memiliki struktrur yang kuat karna anggota batang berbentuk silang yang dapat menahan dan meminimalisir adanya gaya lentur.

Peraturan pembebanan yang digunakan dalam perencanaan jembatan ini mengacu pada Standar Nasional Indonesia (SNI) T-02-2005, T-03-2005, T-12-2004, dan Surat Edaran Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor: 10/SE/M/2015. Peraturan pembebanan dimaksudkan untuk memberikan saran dalam perencanaan jembatan di Indonesia yang dapat menjamin tingkat keamanan dan penghematan yang dapat diterima struktur jembatan. Sedangkan perencanaan struktur atas jembatan mengacu pada peraturan AISC-LRFD.

Tahap awal dilakukan perhitungan lantai kendaraan, dilanjutkan perencanaan gelagar memanjang dan gelagar melintang komposit. Selanjutnya perhitungan ikatan angin atas dan bawah serta konstruksi pemikul utama rangka, dengan menghitung beban-beban yang bekerja, dan kemudian dilakukan analisa dengan menggunakan program SAP2000. Setelah didapatkan gaya aksial dilakukan perhitungan kontrol tegangan dan selanjutnya perhitungan sambungan. Memasuki tahap akhir dari perencanaan struktur atas jembatan Trough Pratt Truss, dilakukan perhitungan dimensi bantalan elastomer.

Kata kunci: Jembatan rangka, Baja, Gelagar

Abstract

The bridge is one of the structural constructs that allows connecting a transport route separated by obstacles such as rivers, valleys, irrigation and even interdepartments that are far apart apart. In the preparation of this thesis is planned the structure of the bridge frame Trough Pratt Truss type with a span of 80 meters. This type of bridge is selected to produce an economical bridge planning result, and has a strong structure because the crosslinked members can resist and minimize flexural forces.

The loading regulations used in this bridge planning of Indonesian National Standard (SNI) T-02-2005, T-03-2005, T-12-2004, and Circular of Minister of Public Works and People's Housing Number: 10 / SE / M / 2015 The loading regulations appear to provide advice in bridge planning in Indonesia that can ensure the acceptable level of safety and saving of the bridge structure. While planning the bridge over the AISC-LRFD rules.

Initial stage is calculated, elongated girder planning path and composite transverse girder. Next calculation. And by using SAP2000 process. Once it happens. Entering the final stage of structural planning of the bridge Through Pratt Truss, the elastomer bearing dimension calculation is performed.

Keywords: Bridge skeleton, Steel, girder

Published
2017-07-25
Abstract Views: 215
PDF Downloads: 353