DAMPAK ALOKASI TENAGA KERJA TERHADAP PENJADWALAN PROYEK
DOI:
https://doi.org/10.26740/rekats.v14n01.p121-128Kata Kunci:
Alokasi Tenaga Kerja, Resource levelling, Penjadwalan Proyek, Microsoft Project, manajemen resikoAbstrak
Studi ini menganalisis dampak alokasi tenaga kerja pada penjadwalan proyek Pembangunan Gedung Terpadu Psikologi Olahraga Universitas Negeri Surabaya. Metode kuantitatif deskriptif diterapkan menggunakan data sekunder (jadwal waktu, volume, durasi, AHSP, shop drawing). Simulasi resource levelling dua tahap dengan Microsoft Project Professional 2021 mengungkapkan bahwa alokasi awal menyebabkan overallocation (puncak 175 pekerja pada Januari 2023) dan ketidakstabilan jadwal. Setelah levelling, overallocation berhasil dieliminasi dengan dua pola grafik (bell-shaped curve sebelum libur nasional dan descending ramp setelahnya), namun durasi proyek bertambah 3 bulan hingga September 2023. Kelemahan terletak pada ketidaksiapan mengakomodasi hari libur nasional. Implikasinya, resource levelling efektif menstabilkan alokasi tenaga kerja tetapi memerlukan integrasi dengan manajemen risiko untuk mitigasi perpanjangan waktu dan faktor eksternal.
Unduhan
Referensi
Apriliani, Regina. 2018. Analisis Pengalokasian Tenaga Kerja Dalam Rangka Memimnimumkan Biaya Produksi PT Doo San Dunia Busana Di Sukabumi. Skripsi. Bogor: Universitas Pakuan.
Damci, A., & Polat, G. 2014. “Impacts Of Different Objective Functions On Resource Leveling In Construction Projects: A Case Study”. Journal of civil engineering and management, Vol. 20(4):hal:537-547. https://www.tandfonline.com/doi/abs/10.3846/13923730.2013.801909
Hermawan, Aris. 2006. “Penggunaan Perangkat Lunak dalam Pengelolaan Proyek Konstruksi”. Jurnal Teknik Sipil Fakultas Teknik Unika Soegijapranata, Vol.3(1)hal:1-7.
Kerzner, Harold. 2025. Project management: a systems approach to planning, scheduling, and controlling. John Wiley & Sons.
Mandey, Jasmin Christy Natalia, Jemias Tjakra, Tisano Arsjad, Grace Yoyce Malingkas. 2013. “Perataan Tenaga Kerja Menggunakan Microsoft Project Pada Pekerjaan Peningkatan Jalan”. Jurnal Sipil Statik. Vol. 1(10):hal671-677.
Nuranisa, Arum Chofifah, Almuntofa Purwantoro. 2024. “Analisis Alokasi Tenaga Kerja Pada Proyek Pembangunan Gedung Sekolah Di Jalan Kecipir”. Jurnal Basement. Vol. 2 (1):hal. 68-75.
Oberlender, Garold D. 1993. Project Management For Engineering And Construction. (Vol. 2). New York: McGraw-Hill
Octavia, Dyla Midya, Angri Wahyudi, Citra Utami. 2020. ”Analisis Resource Levelling Menggunakan Network Planning Pada Pembangunan Rusunawa Institut Teknologi Padang”. Progress in Civil Engineering Journal. Vol. 2(1):hal.20-30.
Pontoan, Peter J.A., D.R.O. Walangitan, Jantje B. Mangare. 2022. “Alokasi Sumber Daya Pada Pembangunan Gedung Kantor Inspektorat Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow”. Jurnal Tekno. Vol. 20(82):hal.555-562.
Sibi, Cristofel Imanuel G.N.M., Janjtje Mangare. 2018. “Perataan Tenaga Kerja Pada Proyek Bangunan Dengan Menggunakan Microsoft Project (Studi Kasus: Proyek Pembangunan Terminal AKAP Tangkoko Bitung)”. Jurnal Sipil Statik. Vol. 6(11):hal. 867-874.
Tengker, Andryes Leonard, A.K.T. Dundu, D.R.O. Walangitan. 2019. ”Perataan Tenaga Kerja Dengan Menggunakan Microsoft Project Pada Proyek Rehabilitasi Puskesmas Minanga”. Jurnal Sipil Statik. Vol. 7(10):hal.1261-1268.
Abstract views: 0
,
PDF Downloads: 0