Perkembangan Waduk Gondang Sebagai Obyek Wisata Tahun1987 - 2004

  • UMI KULSUM

Abstract

 

Keberadaan Waduk Gondang berbeda dengan waduk-waduk lainnya. Pada umumnya waduk dijadikan sebagai pengairan, namun lain Waduk Gondang memiliki keunikan tersendiri yakni fenomena pemanfaatan waduk yang semula sebagai pengairan, selanjutnya dimanfaatkan juga untuk obyek wisata di daerah Kabupaten Lamongan, selain itu wisata Waduk Gondang belum sepenuhnya diketahui oleh kalangan masyarakat luas, hanya sebagian yang mengetahui itupun kebanyakan masyarakat yang tinggal di daerah sekitar waduk. Hal tersebut terbukti dengan penulis melakukan riset kepada sekelompok orang. Berdasarkan hasil riset memberikan kesimpulan bahwa waduk gondang belum banyak diketahui oleh kalangan luas.

Berdasarkan latar belakang maslah tersebut, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah, 1) Bagaimana perkembangan Waduk Gondang tahun 1987-2004?  2) Bagaimana Dampak Pemanfaatan Waduk bagi Kehidupan Masyarakat? Metode penelitian yang dipakai adalah metode penelitian sejarah. Langkah pertama yang dilakukan adalah heuristic, data diperoleh dari Dinas Pariwisata dan Kantor Waduk Gondang berupa data arsip, dan data buku-buku selain itu juga terdapat data wawancara dan observasi. Langkah kedua adalah kritik yaitu mengidentifikasi data untuk mengetahui fakta-fakta yang memuat dalam data. ketiga yakni interpretasi. Pada tahap ini melakukan eksplanasi fakta dengan menghubungkan antar fakta untuk membantu dalam penjelasan. Keempat yaitu histiografi, pada tahap ini merupakan tahap akhir dari proses penyusunan penulisan skripsi.

Hasil penelitian yang diperoleh adalah sebagai berikut, Waduk Gondang dibangun dengan tujuan untuk dimanfaatkan sebagai pengairan. Selanjutnya Dalam perkembangannya, Waduk Gondang juga dimanfaatkan sebagai objek wisata. Pembangunan obyek wisata waduk gondang berdampak pada kehidupan sosial ekonomi masyarakat sekitar. Dampak ekonomi terhadap kehidupan masyarakat adalah terciptanya lapangan kerja, meningkat pendapatan masyarakat, dan meningkatnya Sarana menuju obyek wisata. Sedangkan dampak sosial bagi masyarakat adalah perubahan mata pencaharian yakni mata pencaharian yang semula sebagai petani, kemudian berganti menjadi pedagang di Obyek Wisata Waduk Gondang

Kata Kunci: Waduk Gondang, Obyek Wisata, Kabupaten Lamongan

Published
2015-05-12
Abstract Views: 72
PDF Downloads: 335