PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING PADA PEMBELAJARAN SEJARAH TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DI KELAS X IPS 2 SMA NEGERI 1 BANGIL

  • LAILATUL NUR HANIFAH
  • AGUS SUPRIJONO

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh model pembelajaran discovery learning pada pembelajaran sejarah terhadap hasil belajar siswa serta berapa besar pengaruh model pembelajaran discovery learning pada pembelajaran sejarah terhadap hasil belajar siswa kelas X IPS 1 di SMA Negeri 1 Bangil. Penelitian dilaksanakan pada semester ganjil tahun ajaran 2019/2020.Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode penelitian Pre-Experimental Design. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah One Shot Case Study. Sampel yang digunakan adalah kelas X IPS 2 dengan menggunakan teknik nonprobability sampling dengan jenis purposive sampling. Pengumpulan data diperoleh dari teknik angket untuk memperoleh data respon peserta didik, tes hasil belajar kompetensi pengetahuan, lembar penilaian untuk aspek keterampilan berdiskusi serta teknik observasi untuk memperoleh data pengelolaan pembelajaran guru dikelas dan hasil belajar ranah sikap menggunakan model pembelajaran discovery learning dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data menggunkan uji regresi linier sederhana dengan bantuan program SPSS 16.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran sejarah menggunakan model discovery learning dapat terlaksana dengan baik dengan rata-rata 77% dan mendapat respon postitif dari peserta didik dengan presentase 89% . Adapun nilai rata-rata ketercapaian model pembelajaran discovery learning sebesar 80,6. Adapun nilai rata-rata hasil belajar sejarah adalah 81 dengan rincian aspek pengetahuan mencapai 81, aspek keterampilan mencapai 81 dan aspek sikap mencapai 83.Berdasarkan hasil analsis regresi linier sederhana diketahui nilai sig. sebesar 0,000 lebih kecil dibandingkan taraf sig. 0,05, sedangkan Thitung dengan nilai 6,061 lebih besar daripada Ttabel yakni 2,042 dan nilai R Square sebesar 0,519. Dengan demikian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif yang signifikan sebesar 51,9% pada model pembelajaran discovery learning terhadap hasil belajar sejarah peserta didik kelas X IPS 2 SMA Negeri 1 Bangil.Kata Kunci: Model Pembelajaran Discovery Learning, Hasil Belajar, Pembelajaran Sejarah.
Published
2020-07-07
Section
Articles
Abstract Views: 105
PDF Downloads: 172