Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Flipbook Interaktif pada Materi Sistem Saraf Manusia untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Kelas XI SMA

Authors

  • Rizki Nur Wijayanti Universitas Negeri Surabaya
  • Isnawati Isnawati Universitas Negeri Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.26740/bioedu.v12n2.p298-310

Abstract

Proses pendidikan di masa pasca pandemi tidak dapat berlangsung secara tatap muka penuh karena adanya kebijakan yang ditetapkan. Akibatnya, motivasi belajar siswa menjadi rendah. Salah satu cara untuk meningkatkan motivasi belajar adalah dengan pengembangan flipbook interaktif. Flipbook interaktif mampu membuat proses pembelajaran lebih menarik sehingga siswa bersemangat untuk mengikuti pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan media pembelajaran berbasis flipbook interaktif pada materi sistem saraf manusia untuk meningkatkan motivasi belajar siswa yang valid dan praktis. Penelitian ini menggunakan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation). Validitas flipbook diukur berdasarkan hasil validasi ahli materi dan media, serta guru Biologi. Kepraktisan flipbook diukur berdasarkan angket motivasi belajar, lembar observasi motivasi belajar, dan angket respon siswa. Penelitian diujicobakan secara terbatas pada 15 siswa kelas XI MIPA SMAN 1 Rengel. Analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa flipbook memperoleh rata-rata validitas sebesar 94% (sangat valid). Hasil kepraktisan flipbook menunjukkan adanya peningkatan motivasi belajar siswa dari rata-rata 64,44% menjadi 94,44%, observasi motivasi mendapatkan rata-rata sebesar 98,71% (sangat kuat) berdasarkan ketercapaian indikator motivasi belajar dan menunjukkan respon positif siswa sebesar 99,76% (sangat praktis). Secara keseluruhan, flipbook interaktif materi sistem saraf manusia dinyatakan sangat valid dan sangat praktis untuk digunakan sebagai media pembelajaran serta mampu meningkatkan motivasi belajar siswa. Penggunaan flipbook mampu meningkatkan motivasi belajar siswa, karena flipbook didukung oleh fitur interaktif yang mampu memfasilitasi siswa dalam peningkatan motivasi belajar.

Kata Kunci: flipbook interaktif, motivasi belajar, sistem saraf manusia.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-05-05

Issue

Section

Articles
Abstract views: 718 , PDF Downloads: 688

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 > >>