Pengembangan Media Pembelajaran Aplikasi Pengambilan Sudut Gambar Menggunakan Metode Markerless Augmented Reality Berbasis android

Main Article Content

RAMADHANI RANI R

Abstract

Sarana dan prasarana pendidikan merupakan komponen penting dalam menunjang proses penyelenggaraan pendidikan kejuruan. Akan tetapi, pada kenyataannya masih ada sekolah kejuruan yang mengalami keterbatasan sarana dan prasarana pendidikan. Keterbatasan ini akan menghambat proses pembelajaran khususnya di sekolah kejuruan yang memiliki alokasi waktu mata pelajaran produktif lebih banyak dibanding dengan mata pelajaran normatif. Akibatnya, tujuan pendidikan tidak dapat tercapai sesuai dengan apa yang diharapkan. Berdasarkan ulasan tersebut, maka dibutuhkan sebuah teknologi baru yang dapat digunakan sebagai media pembelajaran untuk mengatasi masalah keterbatasan sarana dan prasarana pendidikan di sekolah kejuruan Augmented reality merupakan teknologi yang memiliki kemampuan untuk menggambarkan suatu proses atau simulasi tertentu, yang berfungsi sebagai media interaktif dalam proses pembelajaran sehingga dapat meningkatkan pemahaman siswa SMK kelas 3. Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan produk berupa media pembelajaran berbasis Augmented Reality untuk mata pelajaran Komposisi Foto Digital yang diharapkan dapat menunjang terciptanya proses pembelajaran. Prosedur penelitian dalam Research and Development model ADDIE. Penelitian ini dibatasi hanya sampai tahap keempat yaitu:(1) tahap analysis, (2) tahap design, (3) tahap develop, (4) tahap implement. Aplikasi memiliki fitur penempatan objek secara acak dengan syarat bisa melacak area yang datar, tracking tanpa menggunakan marker(markerless), screenshot objek, serta konten materi pengambilan sudut gambar. Keterbatasan aplikasi adalah belum adanya sensor untuk menunjukan bagaimana pengambilan sudut gambar. Hasil validasi media menunjukkan nilai sebesar 87,62% serta hasil respons siswa sebesar 79,05%. Serta hasil analisis data menggunakan uji t 14,02>2,04. Sehingga dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran yang dikembangkan valid digunakan dalam proses pembelajaran, mendapat respons yang baik dari siswa dan menggunakan aplikasi pengambilan sudut gambar augmented reality dapat meningkatkan materi pengambilan sudut gambar


Kata Kunci: Media pembelajaran, augmented reality, simulasi, pengambilan sudut gambar.

Article Details

How to Cite
RANI R, R. (2018). Pengembangan Media Pembelajaran Aplikasi Pengambilan Sudut Gambar Menggunakan Metode Markerless Augmented Reality Berbasis android. IT-Edu : Jurnal Information Technology and Education, 3(01). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/it-edu/article/view/22914
Section
Articles