Peran Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kabupaten Sidoarjo dalam Meningkatkan Kesadaran Berkonstitusi Pada Kader
DOI:
https://doi.org/10.26740/kmkn.v6n2.p%25pAbstract
Abstrak
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peran DPC PKB dalam meningkatkan kesadaran berkonstitusi melalui program kegiatan yang dilihat dalam pendidikan kader pertama, sosialisasi empat pilar kebangsaan dan jaring aspirasi masyarakat. Pada Penelitian ini menggunakan jenis kualitatif dengan metode deskriptif. Data dikumpulkan dengan menggunakan teknik wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini ada empat orang, yakni wakil ketua bidang kaderisasi, sekretaris, wakil sekretaris dan anggota partai. Teknik analisis data dalam penelitian ini pengumpulan data, reduksi data, deskripsi dan penarikan kesimpulan. Teori yang digunakan yakni teori Biddle & Thomas. Keabsahan data diperoleh dari teknik triangulasi teknik dan sumber dalam pengumpulan data. Kendala yang dihadapi pengurus DPC PKB antara lain perkembangan pola pikir kader, minimnya dana parpol dan maraknya kasus Korupsi, Kolusi dan Nepotisme. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa DPC PKB berperan dalam meningkatkan kesadaran berkonstitusi dengan dilihat dari kegiatan pendidikan kader pertama, sosialisasi empat pilar kebangsaan, dan jaring aspirasi masyarakat.
Kata Kunci: Peran, Kesadaran Berkonstitusi.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section

