PENGEMBANGAN MEDIA VIDEO ANIMASI BERBASIS SOCIAL STORIES UNTUK PENDIDIKAN SEKSUAL BAGI ANAK AUTIS

Authors

  • Vera Bisri Wahyuni Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya
  • Febrita Ardianingsih Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Abstract

endidikan seksual merupakan pengajaran yang penting untuk diajarkan kepada anak autis untuk memberikan bekal pengetahuan dalam menjaga tubuhnya secara mandiri. Penelitian pengembangan ini atau penelitian R&D (Research and Development) dengan model pengembangan ADDIE, namun penelitian ini hanya sampai tahap Pengembangan (Development) produk. Tujuan penelitian ini yaitu mengembangkan media video animasi berbasis social stories yang digunakan dalam materi pendidikan seksual bagi anak autis serta mengetahui kelayakan media berdasarkan penilian dari ahli media dan ahli materi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelayakan media video animasi berbasis social stories untuk pendidikan seksual bagi anak autis berdasarkan penilaian: 1) Ahli Materi dari video animasi versi perempuan diperoleh skor total 36,00 dengan persentase 75% yang termasuk kriteria Layak, 2) Ahli Materi dari video animasi versi laki-laki diperoleh skor total 36,00 dengan persentase 75% yang termasuk kriteria Layak, 3) Ahli Media dari video animasi versi peremuan diperoleh skor total 59,00 dengan persentase 98,3% yang termasuk kriteria Sangat Layak, 4) Ahli Media dari video animasi versi laki-laki memperoleh skor total 58,00 dengan persentase 96,6% yang termasuk kriteria Sangat Layak. Dengan demikian, media video animasi berbasis social stories layak digunakan dalam materi pendidikan seksual bagi anak autis. Implikasi penelitian pengembangan media video animasi berbasis social stories yang dilakukan dapat memberikan dampak bagi orangtua untuk lebih mempermudah menyampaikan cara menjaga tubuh pribadi kepada anak serta dapat memotivasi anak autis untuk belajar menjaga tubuhnya agar terhindar dari perilaku pelecehan.

Kata Kunci : Video Animasi, Social Stories, Pendidikan Seksual, Autis

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Vera Bisri Wahyuni, Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Febrita Ardianingsih, Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Published

2023-10-02
Abstract views: 70