PENGARUH METODE MATERNAL REFLEKTIF TERHADAP KETERAMPILAN BERBAHASA PESERTA DIDIK TUNARUNGU

  • Hillary Nur Pratiwi Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya
  • Wiwik Widajati Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Keterampilan berbahasa pada peserta didik, khususnya menyimak dan berbicara memiliki manfaat untuk mendapatkan dan memahami informasi, melancarkan berbicara, serta memperoleh pengetahuan. Peserta didik tunarungu mengalami permasalahan pada keterampilan berbahasa, sehingga memerlukan upaya yang dapat meningkatkan keterampilan berbahasa kepada peserta didik tunarungu, salah satunya menggunakan Metode Maternal Reflektif (MMR). Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh MMR terhadap hasil keterampilan berbahasa peserta didik tunarungu kelas II SD di SLBN Gedangan. Subjek penelitian ini berjumlah enam peserta didik tunarungu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif jenis pra-eksperimen tipe one group pre-test post-test design. Teknik pengumpulan data menggunakan tes lisan. Teknik analisis data menggunakan statistik nonparametris perhitungan rumus Wilcoxon Match Pairs Test bantuan SPSS V.25.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perolehan Asymp. Sig. (2-tailed) 0.028<0.05, dapat dikatakan bahwa MMR berpengaruh signifikan terhadap keterampilan berbahasa peserta didik tunarungu. Implikasi hasil penelitian ini, MMR dapat meningkatkan keterampilan berbahasa peserta didik tunarungu, sehingga dapat digunakan sebagai salah satu metode pembelajaran keterampilan berbahasa, meningkatkan kemampuan pemahaman bahasa lisan, dan memperlancar kemampuan berbicara peserta didik tunarungu. Kata Kunci: keterampilan berbahasa, tunarungu, MMR.

Author Biographies

Hillary Nur Pratiwi, Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Wiwik Widajati, Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Published
2024-01-02
Abstract Views: 35