PENERAPAN MODEL QUANTUM TEACHINGUNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWAPADA MATA PELAJARAN IPS KELAS V SEKOLAH DASAR

  • Sukisna Dwi Anggraini

Abstract

Abstrak: Berdasarkan hasil observasi, menunjukkan bahwa dalam proses pembelajaran masih berorientasi pada guru (teacher centered) yang menggunakan model pembelajaran konvensional dengan dominasi metode ceramah dalam pembelajarannya. Selain itu, siswa hanya diperintahkan untuk membaca buku materi saja, tidak adanya kegiatan pembelajaran yang melibatkan siswa dalam prosesnya, sehingga tidak tercipta suasana belajar yang menyenangkan di dalam kelas. Hal ini mengakibatkan kurang maksimalnya hasil belajar yang dimiliki oleh siswa. Sehingga pada penelitian ini, peneliti memilih salah satu model pembelajaran yang memberikan tindakan khusus yang disesuaikan dengan kebutuhan siswa. Model itu adalah Quantum Teaching yang termasuk dalam model pembelajaran konstruktivisme. Tujuan yang ingin dicapai adalah, mendeskripsikan hasil belajar siswa selama berlangsungnya pembelajaran IPS, mendeskripsikan aktivitas guru dan siswa selama berlangsungnya proses pembelajaran IPS dengan menerapkan model Quantum Teaching, serta untuk meningkatkan respon siswa terhadap pembelajaran dengan menggunakan model Quantum Teaching.

Penelitianyang digunakan adalah PTK (Penelitian Tindakan Kelas). Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes dan angket.Data yang diperoleh dianalis dan disajikan dalam bentuk deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Penelitian dilaksanakandi SDN Nglaban III Kecamatan Loceret Kabupaten Nganjuk khususnya di kelas V pada semester dua dan dilaksanakan selama tiga siklus.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menerapkanmodel Quantum Teachingdapat meningkatkan hasil belajar siswa dengan persentase nilai yang diperoleh pada siklus I sebesar 26,31%, siklus II sebesar 63,15%, dan siklus III sebesar 84,21%. Selain itu, dari hasil penelitian juga menunjukkan adanya peningkatan aktivitas guru dan aktivitas siswa. Dapat disimpulkan bahwa penerapan model Quantum Teachingdapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran.

Kata Kunci: Quantum Teaching,  IPS, Hasil Belajar Siswa.

Abstract: Based on the result of the observations, it shows that the orientation of the learning process of social learning is the teacher (teacher centered) by using conventional learning model with the dominance of the speech method. Unfortunately, the result of the students learning outcomes becomes not maximal. This study aims to describe the result of the students learning process and the activities of the teacher and students, and enhance the students' response to the learning process using the Quantum Teaching model. The method that the researcher used is CAR (Classroom Action Research). The Techniques that are used to collect the data are observation, testing, and questionnaires. The result of the data analyzed and presented in the form of descriptive qualitative and quantitative. The Subjects of this study are the 5th grade students of elementary school in  Nglaban III sub district Loceret, Nganjuk. The results shows that applying Quantum Teaching learning model succeeded to improve the students’ learning outcomes with the percentage of the value obtained in the first cycle is 26.31 % , the second cycle is 63.15 % , and 84.21 % of the third cycle. In addition, the results of the study also shows that the teacher and students’ activities are increased and the students response was very good.

Keywords: Quantum Teaching, Social , Student Learning Outcomes

Author Biography

Sukisna Dwi Anggraini
Jurusan S1 PGSD FIP Unesa
Published
2014-07-01
Abstract Views: 7
PDF Downloads: 36