PENGEMBANGAN MEDIA GENTARA BERBASIS ANDROID PADA PEMBELAJARAN IPS MATERI MASA KOLONIAL BANGSA BARAT DI INDONESIA UNTUK KELAS V SEKOLAH DASAR

  • PRAYOGI MAHARDANI
  • PUTRI RACHMADYANTI

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pengembangan dan kelayakan media GENTARA. Latar belakang penelitian bersumber dari perkembangan teknologi saat ini dan kebutuhan media pembelajaran siswa kelas V SDN Lidah Kulon IV/467 Surabaya pada pembelajaran IPS materi sejarah. Penelitian menggunakan model pengembangan 4D oleh Thiagarajan dengan teknik analisis data kuantitatif dan teknik pengumpulan data angket dan tes. Hasil validasi materi dan media menunjukan persentase 84,28% dan 89,41% dengan kategori sangat baik. Hasil respon siswa pada uji coba terbatas mendapatkan rata-rata 91,27% dan pada uji coba luas mendapatkan rata-rata 92,46%. Hasil tes siswa pada uji coba terbatas memperoleh ketuntasan belajar 100% dan pada uji coba luas memperoleh ketuntasan belajar 88,89%. Kesimpulan media GENTARA layak digunakan sebagai media pembelajaran IPS. Kata Kunci : pengembangan, media pembelajaran, android, IPS, sekolah dasar




Published
2018-07-05
Section
Articles
Abstract Views: 88
PDF Downloads: 120