Pengaruh Teknik Story Reading dalam Gerakan Literasi Sekolah terhadap Minat Baca Siswa

  • SRI WAHYUNI
  • WAHYU SUKARTININGSIH

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan teknik story reading sebagai variasi kegiatan dalam gerakan literasi sekolah terhadap minat baca siswa kelas 1 SD di Lamongan. Jenis penelitian yang digunakan adalah eksperimen, yaitu quasi experimental design. Sampel penelitian adalah siswa kelas 1 SDN Kepatihan Lamongan dan SDN Sidoharjo 1 Lamongan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes, observasi, angket, dan dokumentasi. Uji hipotesis menggunakan SPSS 25 dengan rumus uji T dua sampel independen dan diperoleh hasil nilai Sig. (2-tailed) 0,003, sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Dapat disimpulkan bahwa penerapan teknik story reading dalam gerakan literasi sekolah berpengaruh terhadap minat baca siswa kelas 1 SD di Lamongan.

Kata Kunci: story reading, minat baca





Published
2019-06-19
Section
Articles
Abstract Views: 42
PDF Downloads: 162