PENGGUNAAN MEDIA BONEKA TANGAN UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERCERITA DENGAN BAHASA JAWA SISWA KELAS IV SDI AL IRSYAD GRESIK

  • LINDA AYU TRIATI UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA
  • Heru Subrata

Abstract

Penelitian ini berlatar belakang dari kurangnya minat dan kemampuan siswa dalam bercerita dengan baik dan benar, serta penggunaan media pembelajaran yang masih sangat terbatas pada materi bercerita. Media yang digunakan dalam penelitian ini adalah Boneka Tangan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (Classroon Action Research) yang terdiri dari tiga tahap yaitu Plan (perencanaan), Act and Observe (Tindakan dan Pengamatan) dan Reflect (Refleksi). Teknik analisis data menggunakan analisis kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ketercapaian pembelajaran pada siklus I hanya mencapai 65% (cukup), maka dilakukan penelitian siklus II. Pada siklus II hasilnya meningkat mencapai 91,87% (sangat baik). Rata-rata nilai siswa yang tuntas pada siklus I adalah 84,16% dan pada siklus II meningkat menjadi 85,83%. Sedangkan ketuntasan hasil belajar secara klasikal pada siklus I hanya mencapai 30% dan pada siklus II mengalami kenaikan menjadi 90%. Dari uraian diatas maka terbukti bahwa menggunakan media boneka tangan dapat meningkatkan aktivitas dan keterampilan bercerita dengan bahasa jawa siswa kelas IV SDI Al Irsyad Gresik.
Kata kunci : penggunaan media boneka tangan, keterampilan bercerita, dan bahasa Jawa.

Published
2020-08-11
Section
Articles
Abstract Views: 125
PDF Downloads: 121