PENGEMBANGAN MEDIA “PALAKA” UNTUK PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI PENJUMLAHAN DAN PENGURANGAN KELAS 1 SEKOLAH DASAR

  • Sulistiana Puji Lestari Universitas Negeri Surabaya
  • Budiyono Budiyono
  • Budiyono Budiyono

Abstract

Anggapan bahwa matematika merupakan pelajaran yang sulit menjadikan rendahnya tingkat pemahaman peserta didik terhadap materi pada pelajaran tersebut sehingga dibutuhkan media yang tepat untuk melaksanakan pembelajaran. Untuk itu, maka dikembangkanlah media “Palaka”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan proses pengembangan dan mengetahui kelayakan media “Palaka” untuk pembelajaran matematika materi penjumlahan dan pengurangan kelas 1 sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE. Hasil penelitian menunjukkan proses pengembangan media “Palaka” dan kelayakannya. Kelayakan media “Palaka” memperoleh nilai kevalidan materi sebesar 84% dan kevalidan media sebesar 83,3% dengan kategori sangat valid, nilai keefektifan yang dihitung menggunakan N-Gain sebesar 73,5% dari hasil pretest dan posttest dengan kategori cukup efektif, serta nilai kepraktisan sebesar 94,4% dari hasil angket respon peserta didik dengan kategori sangat praktis. Dengan demikian, media “Palaka” layak digunakan untuk pembelajaran matematika materi penjumlahan dan pengurangan sampai dengan 20 di kelas 1 sekolah dasar.

Published
2024-03-17
Section
Articles
Abstract Views: 19
PDF Downloads: 5