PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN ASSURANCE, RELEVANCE, INTEREST, ASSESSMENT, AND SATISFACTION (ARIAS) PADA MATERI PERTIDAKSAMAAN LINEAR SATU VARIABEL

  • NIRWAN ARFANI
  • JANET TRINEKE MANOY

Abstract

Abstrak

Pendidikan merupakan suatu sistem yang menyeluruh dan terpadu yang meliputi jalur, jenjang dan jenis pendidikan yang berkaitan satu dengan lainnya untuk mengupayakan tercapainya tujuan pendidikan. Pada dasarnya pendidikan merupakan proses pemberian bantuan dari guru atau pendidik kepada peserta didik untuk mengembangkan kemampuan berfikir peserta didik. Pendidikan Nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermanfaat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa. Namun untuk mewujudkan fungsi pendidikan Nasional tersebut masih mendapatkan berbagai macam masalah, salah satunya rendahnya aktivitas peserta didik dalam pembelajaran, khususnya mata pelajaran matematika. Upaya yang dapat dilakukan untuk memperbaiki aktivitas peserta didik dengan menawarkan strategi pembelajaran yang dapat meningkatkan motivasi belajar peserta didik. Salah satu strategi pembelajaran yaitu Assurance, Relevance, Interest, Assessment and Satisfaction (ARIAS).

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dan kualitatif yang bertujuan untuk mendeskripsikan pengelolaan pembelajaran, aktivitas peserta didik, respon peserta didik dan hasil belajar. Subjek dalam penelitian ini yaitu guru dan peserta didik kelas VII-A SMP Among Siswa Surabaya tahun ajaran 2016/2017, rancangan yang digunakan yaitu one shot case study.

Hasil analisis data menunjukkan: (1) pengelolaan pembelajaran secara keseluruhan dikategorikan baik dengan skor rata-rata 3,2; (2) aktivitas peserta didik secara keseluruhan dikategorikan sangat baik dengan skor rata-rata 3,6; (3) respon peserta didik terhadap pembelajaran yaitu positif dengan presentase kategori baik sebesar 83%; (4) hasil belajar peserta didik dengan ketuntasahan belajar klasiakal sebesar 92%.

Kata kunci : Pembelajaran Matematika, Strategi Pembelajaran Assurance, Relevance, Interest, Assessment and Satisfaction (ARIAS).

Abstract

Education is a comprehensive and integrated system that includes pathways, ladders and types of education relating to each other to seek the achievement of educational goals. Basically education is a process of providing assistance from teachers or educators to students to develop students thinking ability. National Education functions to develop the ability and shape the character and civilization of the nation that is useful in order to educate the nations life. But to realize the function of national education is still getting various kinds of problems, one of them low activity learners in learning, especially subjects of mathematics. Efforts that can be done to improve the activities of learners by offering learning strategies that can improve students learning motivation. One of the learning strategies is Assurance, Relevance, Interest, Assessment and Satisfaction (ARIAS).

This research is descriptive research with quantitative and qualitative approach which aims to describe the management of learning activity, learners, learners responses and the results of the study. The subject in this study i.e. teachers and learners class VII-A Junior High School Among Siswa Surabaya 2016/2017 school year, the design used is one shot case study.

Data analysis results showed: (1) instructional management overall be categorized either by an average score of 3.2; (2) the activity of the students as a whole be categorized very well with an average score of 3.6; (3) the response of the students towards the learning that is positively with a good percentage of the category of 83%; (4) learning outcomes of learners with 92% of learning clasiakal completeness.

Keywords: learning, mathematics, learning strategies Assurance, Relevance, Interest, Assessment and Satisfaction (ARIAS)






Published
2018-07-05
Abstract Views: 54
PDF Downloads: 27