ANALISIS FRAMING BERITA PROSTITUSI ARTIS VANESSA ANGEL DI TRIBUNNEWS.COM DAN DETIK.COM DALAM PERSPEKTIF GENDER
Abstract
Pemberitaan dalam media online diyakini dapat membentuk serta menggiring opini publik. Setiap pemberitaan yang ada tentu membawa pengaruh dalam masyarakat yang membacanya. Baik itu pengaruh positif maupun pengaruh negatif. Platform berita online pun juga memiliki caranya masing-masing dalam memberitakan suatu kasus. Pada pemberitaan tersebut pun tak heran jika mereka menggunakan pembingkaian dalam menyajikan suatu perisitiwa atau kasus. Pembingkaian ini juga terjadi pada pemberitaan kasus prostitusi Vanessa Angel.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan menganalisis teks dan gambar dalam berita kasus prostitusi online artis Vanessa Angel di Tribunnews.com dan Detik.com. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis framing Pan dan Kosicki. Analisis framing Pan dan Kosicki membahas mengenai empat struktur dalam sebuah berita, yaitu struktur sintaksis, skrip tematik, dan retoris. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Tribunnews.com dan Detik.com berbeda dalam memberitakan kasus prostitusi Vanessa Angel. Tribunnews.com cenderung lebih berpihak kepada pihak Kepolisian dan jarang memberikan ruang bagi Vanessa Angel dalam bersuara sementara Detik.com cenderung memberikan Vanessa Angel ruang untuk berbicara melalui sudut pandangnya.Kata Kunci: Analisis Framing, Berita Prostitusi, Vanessa AngelDownloads
Download data is not yet available.
Downloads
Published
2020-06-05
How to Cite
RIVALDI, & PRIBADI, F. (2020). ANALISIS FRAMING BERITA PROSTITUSI ARTIS VANESSA ANGEL DI TRIBUNNEWS.COM DAN DETIK.COM DALAM PERSPEKTIF GENDER. Paradigma, 8(2). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/paradigma/article/view/33974
Issue
Section
Articles

