Hubungan Antara Peer Attachment dengan Regulasi Emosi Pada Siswa Kelas VIII di SMPN 28 Surabaya

  • DWI AYU LESTARI
  • YOHANA WURI SATWIKA

Abstract

Abstrak

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara peer attachment dengan regulasi emosi pada siswa kelas VIII di SMPN 28 Surabaya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah 265 siswa kelas VIII SMPN 28 Surabaya. Teknik analisis data menggunakan uji korelasi Product Moment untuk mengetahui hubungan antara peer attachment dengan regulasi emosi. Hasil analisis data menunjukan nilai koefisien korelasi sebesar 0,604 dengan taraf signifikasi 0,000 (p<0,005). Hasil tersebut membuktikan bahwa peer attachment dan regulasi emosi memiliki hubungan positif yang signifikan dengan tingkat keeratan hubungan tinggi.

Kata kunci: Peer Attachment, Regulasi Emosi

Abstract

The purpose of this research is to examine the relationship between peer attachment and emotion regulation of Junior High School students. This research applies quantitative research method. 265 students of eight grades from Junior High School 28 Surabaya serve as the subjects of this research. The data analysis applies product moment correlation to analize the relationship between peer attachment and emotion regulation. The data analysis show the coefficient correlation of this research is 0,604 and the standard significance is 0,000 (p < 0,05). This result has prove that significant relations between peer attachment and emotion regulation.

Keywords : Peer Attachment, Emotion Regulation

Published
2018-07-24
How to Cite
AYU LESTARI, D., & WURI SATWIKA, Y. (2018). Hubungan Antara Peer Attachment dengan Regulasi Emosi Pada Siswa Kelas VIII di SMPN 28 Surabaya. Character Jurnal Penelitian Psikologi, 5(2). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/character/article/view/24586
Abstract Views: 329
PDF Downloads: 1144