HUBUNGAN ANTARA SELF-ESTEEM DENGAN PENYESUAIAN DIRI PADA MAHASISWA PSIKOLOGI ANGKATAN 2017 UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA

  • RANI ANDRI PERMATASARI
  • SITI INA SAVIRA

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara self-esteem dengan penyesuaian diri pada mahasiswa Psikologi angkatan 2017 Universitas Negeri Surabaya. Data didapatkan dari 142 mahasiswa Psikologi yang dipilih menggunakan teknik sampel jenuh. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Skala yang digunakan dalam penelitian ini telah memenuhi uji validitas dan uji reliabilitas. Analisis korelasi Pearson product moment digunakan untuk mengetahui hubungan antara self-esteem dengan penyesuaian diri. Hasil penelitian menunjukkan hubungan positif dan signifikan kedua variabel yang cukup kuat. Dengan demikian, semakin tinggi self-esteem maka semakin tinggi pula penyesuaian diri mahasiswa, begitupun sebaliknya.

Kata Kunci: Self-esteem, Penyesuaian Diri, Mahasiswa

Abstract

This study aimed to determine the relationship between self-esteem and self-adjustment of the Psychology students of Universitas Negeri Surabaya in 2017 academic years. Data were collected from 142 Psychology students who were selected using survey sampling method. Quantitative research method was used in this study. All scales used in this study have fulfilled validity and reliability test. Pearson product moment correlation was used to indicate a relationship of self-esteem and self-adjustment. The results in this study indicated that there are significant and positive relationship between the two variables which have moderate relationship, therefore, the higher self-esteem, the higher self-adjustment will be and vice versa.

Keywords: Self-esteem, Self-adjustment, College Student


Published
2018-07-30
How to Cite
ANDRI PERMATASARI, R., & INA SAVIRA, S. (2018). HUBUNGAN ANTARA SELF-ESTEEM DENGAN PENYESUAIAN DIRI PADA MAHASISWA PSIKOLOGI ANGKATAN 2017 UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA. Character Jurnal Penelitian Psikologi, 5(2). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/character/article/view/24944
Abstract Views: 805
PDF Downloads: 738