STUDI LITERATUR MEDIA ABACUS DALAM KEMAMPUAN BERHITUNG PENJUMLAHAN DAN PENGURANGAN PADA ANAK TUNANETRA

  • Putri Dwi Ratnasari Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya
  • Murtadlo Murtadlo Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Keterbatasan penglihatan anak tunanetra berdampak pada tidak dapatnya menerima informasi visual sehingga perlu mengoptimalkan indera lainnya, seperti indera pendengaran yang didukung dengan taktik untuk mengupayakan kemampuan berhitung penjumlahan dan pengurangan. Konsep berhitung penjumlahan dan pengurangan penting untuk dimiliki semua orang karena sangat dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari sehingga perlu di ajarkan pada anak sejak usia dini. Media yang dapat digunakan untuk mengajarkan konsep berhitung pada anak tunanetra adalah Abacus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penggunaan media Abacus dalam konsep berhitung penjumlahan dan pengurangan sederhana pada anak tunanetra. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur dengan menelaah berbagai temuan untuk kemudian dianalisis dengan teknik analisa data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media Abacus mampu menunjang kemampuan berhitung. Artinya bahwa keberhasilan penggunaan media Abacus dapat menyesuaikan materi dan metode untuk mempermudah dalam pembelajaran berhitung.

Author Biographies

Putri Dwi Ratnasari, Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Murtadlo Murtadlo, Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Published
2022-06-21
Abstract Views: 188