KONSEP ANDRAGOGI DALAM PEMBELAJARAN KURSUS DAN PELATIHAN JARAK JAUH: STUDI LITERATUR

  • Khansa R. Rahim Universitas Negeri Surabaya
  • widodo widodo Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Selama pandemi Covid-19, banyak kursus dan pelatihan yang diikuti orang dewasa
secara online. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui penerapan prinsip
andragogi dalam program pelatihan online terutama yang dilaksanakan selama
masa pandemi. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literature dan
wawancara semi-terstruktur menggunakan kerangka teoritis teori andragogi
Malcom Knowles dan lima desain penerapan andragogi Conti. Dari hasil penelitian
didapatkan bahwa teori andragogy beranggapan bahwa pembelajaran dan
pendidikan orang dewasa berpusat terhadap diri peserta didik. Dalam artikel ini
dituliskan bagaimana pendekatan andragogi dapat digunakan dalam pembelajaran
daring diikuti oleh orang dewasa. Pembelajaran dilakukan menggunakan ciri
khusus orang dewasa sebagai peserta didik dalam progran kursus dan pelatihan.
Dalam penerapan teori andragogy, fasilitator diharuskan untuk melibatkan peserta
didik dalam proses identifikasi, perencanaan, pelaksanaan hingga proses evaluasi.
Terlibatnya orang dewasa dalam banyak aspek program dilakukan untuk
menghormati memiliki citra diri dan kondisi yang harus dipertimbangkan fasilitator
untuk mencapai tujuan program pendidikan dan pembelajaran orang dewasa.

Published
2021-07-29
Abstract Views: 384
PDF Downloads: 253