PENGARUH PROGRAM DOUBLE TRACK TATA BOGA TERHADAP PENINGKATAN MINAT WIRAUSAHA PESERTA DIDIK DI SMAN 1 KALIDAWIR

Main Article Content

Kurniawan Eko Saputro
Asrul Bahar
sri Handajani
Andika Kuncoro Widagdo

Abstract

Progam double track merupakan salah satu program unggulan dari pemerintah provinsi Jawa Timur untuk mengembangkan keterampilan keahlian pada bidang pendidikan dengan memadukan program belajar regular dan kegiatan pembekalan keterampilan secara berdampingan yang bertujuan untuk menyiapkan peserta didik lulus dengan memperoleh ijazah formal dan sertifikat kompetensi keterampilan.


Program double track tata boga, memiliki tujuan menyiapkan peserta didik dengan keahlian dan keterampilan dalam kompetensi keahlian tata boga agar kelak peserta didik lulus dapat bekerja di dunia usaha bidang boga maupun berwirausaha sendiri. Tata boga adalah pengetahuan di bidang boga (seni mengolah masakan) yang mencakup ruang lingkup makanan, mulai dari persiapan pengolahan sampai menghidangkan makanan itu sendiri yang bersifat tradisional maupun internasiona.


Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan rancangan penelitian deskriptif observasional, dimana penelitian ini hanya melakukan pengamatan (observasi) pada subjek penelitian. Subjek penelitian merupakan siswa yang mengikuti program double track tata boga di SMAN 1 Kalidawir. Instrumen yang digunakan dalam penelitian adalah kuesioner dengan 27 pernyataan mengenai minat berwirausaha.


Hasil penelitian menunjukkan program double track tata boga berpengaruh terhadap minat berwirausaha siswa kelas XI, dengan nilai t hitung 2,461 > t-tabel 1,984 dan nilai signifikansi 0,015 < 0,05 dan nilai signifikan determinasi (R2) sebesar 5,3% yang dipengaruhi dari kedua variabel dan selebihnya 94,7% dipengaruhi dari variabel lain

Article Details

Section
Articles