FAKTOR PENENTU PEMILIHAN PRODUK PANGAN BEKU (FROZEN FOOD) PADA GENERASI Y DAN Z DI MASA PANDEMI COVID-19

Main Article Content

Shabilla Riezqi Amalia
Rahayu Dewi Soeyono
Asrul Bahar
Suhartiningsih suhartiningsih

Abstract


ABSTRAK


Masa pandemi COVID-19 mengharuskan masyarakat untuk meminimalisir penyebaran virus dengan cara bekerja dan beraktifitas di rumah. Adanya anjuran untuk tetap berada dirumah ini cukup membatasi ruang gerak masyarakat untuk membeli makanan di restoran atau kedai makanan, sehingga produk pangan beku (frozen food) menjadi salah satu alternatif. Produk pangan beku banyak memberikan kepraktisan bagi konsumen, khususnya bagi generasi Y dan Z yang berada dalam rentang usia produktif dan memiliki mobilitas tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berbagai faktor penentu dalam pemilihan produk pangan beku (frozen food) oleh konsumen dari generasi Y dan Z di masa pandemi COVID-19. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan metode pengumpulan data berupa survey. Penelitian menggunakan teknik pengambilan sampel berupa purposive sampling dengan instrumen pengumpulan data berupa kuesioner online yang disebar menggunakan media Google Form. Terdapat total 131 orang responden, yaitu 59 orang responden dari generasi Y dengan rentang usia 25-40 tahun, dan 72 orang lainnya berasal dari generasi Z yang memiliki rentang usia 20-24 tahun. Hasil survey penelitian pemilihan pangan beku (frozen food) pada generasi Y dan Z menunjukkan bahwa terdapat 7 faktor penentu dalam pemilihan produk frozen food, yaitu kualitas produk, informasi produk, hygiene produk, harga, rasa, kemasan, dan promosi. Sebanyak 91.8% respoden menyatakan bahwa kualitas produk menjadi faktor penentu utama dalam memilih produk pangan beku. Menurut hasil survey, selama masa pandemi COVID-19 ditemukan pula bahwa sejumlah 60.2% responden lebih memilih membeli produk pangan beku daripada bahan pangan segar sebagai salah satu upaya untuk meminimalisir resiko penularan virus.



Article Details

Section
Articles