Strategi Pemasaran Jasa Makeup Melalui Media Sosial

Main Article Content

Rika Nur Rachmah
Octaverina Pritasari
Dewi Lutfiati
Sri Usodoningtyas

Abstract

abstrak


Strategi Pemasaran merupakan usaha untuk menyampaikan pesan kepada publik,
terutama konsumen mengenai sasaran keberadaan suatu produk atau jasa. Pemasaran
melalui media sosial memberikan peluang besar bagi pelaku usaha, dalam rangka
memasarkan produk atau jasa yang mereka miliki dengan lebih cepat dan konsumen
dapat melihat produk dan jasa secara langsung melalui media sosial. Rumusan masalah
penelitian mencakup penambahan strategi pemasaran pelaku usaha jasa makeup dengan
menggunakan media sosial. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan
sehingga metode penelitian menggunakan studi pustaka. Tujuan penelitian ini adalah
untuk (1) mengetahui startegi pemasaran untuk meningkatkan minat konsumen pada
pelaku usaha jasa makeup. (2) mengetahui pemanfaatan media sosial sebagai media
pemasaran berdasarkan kajian pustaka yang ada. Berdasarkan hasil kajian pustaka atau
literatur yang ada, diperoleh temuan peneliti bahwa Pelaku usaha jasa make up yang
dahulu hanya menerapkan pemasaran menggunakan media iklan berupa browsur, dengan
adanya pesaing yang semakin banyak pelaku usaha jasa makeup harus menerapkan
strategi pemasaran yang modern dengan menggunakan media sosial sebagai sarana
pemasaran online untuk mempengaruhi daya tarik konsumen untuk memakai jasa
makeup yaitu dengan menggunakan instagram dan aplikasi penyedia jasa makeup.
Melalui artikel ini diharapkan pelaku usaha jasa makeup bisa memanfaatkan media sosial
seperti instagram dan aplikasi penyedia jasa makeup sebagai strategi pemasaran untuk
menunjang minat terhadap jasa yang di sediakan.
Kata Kunci: strategi pemasaran, jasa makeup, media sosial

Article Details

Section
Articles