PERAN RELASI ORANG TUA-ANAK TERHADAP KENAKALAN REMAJA : STUDI LITERATUR

  • Halimah Sa’diyah Universitas Negeri Surabaya
  • Diana Rahmasari Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Abstrak

Keberadaan orang tua dan anak dalam satu lingkup keluarga tentunya akan membuat mereka terlibat relasi dyadic. Kualitas relasi antara orang tua dan anak akan mempengaruhi proses pemahaman, pengembangan diri, serta peilaku anak. Literatur penelitian telah banyak dilakukan membahas relasi orang tua-anak dengan fokus aspek yang beragam serta pengaruhnya pada kenakalan remaja. Penelitian ini merupakan studi literatur dengan menggunakan metode penelitian systematic review yang bertujuan untuk mengetahui gambaran relasi orang tua dan anak serta perannya pada perilaku kenakalan remaja. Data penelitian merupakan jurnal hasil penelitian lapangan terkait relasi orang tua-anak dan perannya terhadap kenakalan remaja yang diterbitkan pada kurun waktu 2016 hingga 2020. Pengumpulan data penelitian dilakukan melalui pencarian data di Google Scholar dengan menyertakan kata kunci dari relasi orang tua-anak yaitu “parent-child relation”, disertai kata kunci dari kenakalan remaja ialah “juvenile delinquency” atau “adolescent risk-behavior”. Peneliti melakukan pengecekan antar pustaka dan membaca ulang pustaka dalamya menjaga ketepatan pengkajian dan mencegah kesalahan informasi dalam analisis data. Hasil dari penelitian ini diperoleh aspek-aspek dari proses relasi orang tua-anak yang berperan terhadap kenakalan remaja yaitu kontrol/pemantauan, dukungan/keterlibatan, komunikasi, dan kedekatan/keterhubungan. Komunikasi yang berkualitas antara orang tua dan anak memudahkan orang tua memperoleh informasi tentang keberadaan dan aktivitas anaknya. Pengetahuan yang dimiliki orang tua tentang lingkungan pertemanan, keberadaan, dan aktivitas anak, dapat menerapkan kontrol perilaku dan pemantauan yang lebih efektif dan tidak terkesan mengekang terhadap anaknya. Orang tua yang memantau kondisi anaknya dengan baik akan lebih mampu merespon kebutuhan anak dengan baik, termasuk memberikan dukungan terhadap anaknya, hingga melakukan kegiatan bersama dalam situasi tertentu sebagai bentuk keterlibatan orang tua. Adanya dukungan dan keterlibatan orang tua yang dirasakan anaknya, dapat menimbulkan rasa keterhubungan dan kedekatan mereka dengan orang tuanya. Kedekatan yang terjalin antara orang tua dan anaknya dapat mendorong kesediaan anak untuk berkomunikasi dengan orang tuanya. Remaja yang terlibat kenakalan dalam data penelitian menunjukkan relasi yang kurang baik berdasarkan komponen relasi yang ada, baik kurangnnya komunikasi yang terjalin antara orang tua dan anak, tidak adanya dukungan dan keterlibatan orang tua terhadap anaknya yang terlibat penggunaan narkoba untuk penghentian penggunaan narkoba, kurangnya pemantauan terhadap anak sehingga jarang mengetahui keberadaan, kebiasaan, maupun lingkungan pertemanan anak, orang tua tidak memahami ketika anak membutuhkan perlindungan dari pengaruh buruk lingkungannya. Peran orang tua dengan membangun relasi yang berkualitas dengan anaknya dapat mendukung perkembangan diri dan sosial anak lebih baik, serta mengurangi risiko remaja terlibat dalam perilaku kenakalan.

Kata Kunci : Relasi Orang Tua-Anak, Kenakalan Remaja, Perilaku Berisiko.

 

Abstract

The existence of parents and children in the same family will certainly make them involved in dyadic relationships. The quality of the relationship between parents and children will affect the process of understanding, self-development, and children's behavior. The research literature has been widely carried out discussing parent-child relationships with a focus on various aspects and their effects on juvenile delinquency. This research is a literature review using a systematic review research method which aims to determine parent-child relation and their role in juvenile delinquency. The research data is a journal of the results of field research related to parent-child relations and their role in juvenile delinquency published between 2016 and 2020. The research data collection was conducted through data searches on Google Scholar by including the keywords of parent-child relationship, namely parent-child relation accompanied by the keywords of juvenile delinquency is juvenile delinquencyoradolescent risk-behavior. Researchers check between libraries and reread the literature in an effort to maintain the accuracy of the assessment and prevent misinformation in data analysis. The result of this study obtained aspects of the parent-child relationship process wich affects juvenile delinquency including control and monitoring, support and involvement, communication, and closeness/connectedness. Quality communication between parents and children makes it easier for parent to obtain information about their child’s whereabouts and activities. A parent’s knowledge of their children’s peers, whereabouts, and activities can implement more effective behavior control and monitoring, and do not appear to be restrictive to their child. Parents who monitor their children’s condition well will able respond to their needs effectively, including providing support for their children, to carrying out joint activities in certain situations as a form of parental involvement. The support and involvement of parents that their children feel can lead to a sense of connection and closeness to them with their parents. The closeness between parents and children can encourage children's willingness to communicate with their parents. Adolescents involved in delinquency in the research data show poor relationships based on the existing relationship components, both lack of communication between parents and children, lack of support and involvement of parents for their children who are involved in drug use for drug use cessation, lack of monitoring of children so seldom know the whereabouts, habits, and friendships of children, parents do not understand when children need protection from the bad effects of their environment. The role of parents by having quality relationships with their children can promote better children's self and social development, and reduce the risk of adolescents engaging in delinquent behavior.

Keywords : Parent-Child Relation, Juvenile Delinquency, Risk Behavior.

Published
2020-09-03
Abstract Views: 1001
PDF Downloads: 1201