Pelaksanaan Program Home Visit di TKIT KB Darush Sholihin Tanjunganom Kabupaten Nganjuk

  • Ervina Dwi Destianti Universitas Negeri Surabaya
  • Widya Nusantara Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan program kegiatan home visit, dampak positif dan negatif, hambatan-hambatan yang dialami selama pelaksanaan program dan untuk memberikan motivasi atau rangsangan bagi para peserta didik agar kegiatan belajar mengajar tetap berjalan maksimal sesuai dengan tingkat perkembangan yang ingin dicapai. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dan jenis deskriptif. Sedangkan untuk metode pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu wawancara mendalam, observasi partisipan dan dokumentasi. Untuk pengujian keabsahan data menggunakan uji kredibilitas, uji transferabilitas, uji dependabilitas dan uji konfirmabilitas. Untuk teknik analisis data yaitu meliputi kondensasi data, penyajian data dan yang terakhir adalah penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang diperoleh adalah bahwa dalam penyelenggaraan program kegiatan home visit ini memiliki tiga tahapan yaitu (1) tahap perencanaan, dengan mempersiapkan rencana pembelajaran, melakukan pemetaan wilayah, meminta pendapat orang tua atau wali, mengelompokkan peserta didik serta membuat jadwal kunjungan, (2) tahap pelaksanaan, yaitu melakukan kunjungan ke rumah dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dan penyesuaian kegiatan pembelajaran dengan lingkungan rumah, kemudian yang terakhir (3) tahap evaluasi, format penilaian yang digunakan dalam kegiatan ini adalah checklist, anekdot (penilaian perilaku), dan hasil karya kemudian dalam implementasi kegiatan memiliki dampak positif yaitu peserta didik memiliki kemajuan belajar yang baik dan maksimal dibanding dengan menggunakan sistem daring. Orang tua atau wali juga antusias dan memberi dukungan penuh terhadap penyelenggaraan program kegiatan ini mengingat mayoritas dari mereka memiliki kesibukan bekerja (workaholic) sehingga kegiatan home visit berjalan dengan lancar dan minim hambatan sesuai tujuan.

Published
2022-06-21
Abstract Views: 73
PDF Downloads: 54