Vol. 14 No. 2 (2025): Pembangunan yang Deliberatif Berkualitas?

					View Vol. 14 No. 2 (2025): Pembangunan yang Deliberatif Berkualitas?

Setiap kepemimpinan nasional selalu memiliki rancangan untuk membangun negeri dengan bersungguh-sungguh, setidak-tidaknya begitu harapan para pemilihnya. Kesungguhan untuk mewujudkan keadilan dan kemakmuran bagi seluruh anak negeri. Meskipun demikian, bukan hal yang mudah karena setiap kontestan yang terpilih memiliki beban politik, baik dari penyandang dana maupun dari konstituennya. 

Ketika terpilih, mereka tidak lagi mewakili kelompoknya, tetapi menjadi harapan bagi semua warga negara. Segala mimpi-mimpi yang disampaikan pada saat kampanye akan ditagih. Persoalannya, tidak semua rancangan program bisa dilakukan. Setiap rancangan belum tentu juga mudah dan benar. Para pempimpin harus bisa mendiskusikan bagi bagi pengambil keputusan. Mereka membangun deliberatif yang menunjukkan kesetaraan sebagaimana menjadi pirnsip-prinsip demokratis. Tentunya, para pemimpin harus mampu bersifat dewasa dan tidak mudah baperan. 

Published: 2025-07-07

Articles

Articles