Pengaruh Variasi Lama Penyimpanan Umbi Yakon (Smallanthus sonchifolius) Terhadap Kemampuan Toksisitas Pada Larva Udang Artemia salina Leach

  • NUR INDAH WIJI ASIH
  • Leny Yuanita Departement of Chemistry, Faculty of Matematics and Natural Sciences State University of Surabaya

Abstract

 

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi lama penyimpanan umbi yakon terhadap kadar senyawa flavonoid dan kemampuan toksisitas. Digunakan variasi lama penyimpanan 1, 6, dan 13 hari. Isolasi umbi yakon menggunakan metode maserasi dengan pelarut etanol. Uji kadar senyawa flavonoid menggunakan spektrofotometri UV-Vis dengan metode kolorimetri, sedangkan uji kemampuan toksisitas menggunakan metode Brine Shrimp Lethlity Test (BSLT) dengan hewan coba larva udang Artemia salina Leach. Hasil menunjukkan bahwa kadar senyawa flavonoid mengalami penurunan selama proses penyimpanan dan bersifat toksik. Berdasarkan hasil ANOVA One Way menunjukkan berpengaruh nyata lama penyimpanan umbi yakon terhadap kematian larva udang pada lama penyimpanan 1 hari, namun pada lama penyimpanan 6 dan 13 hari tidak berpengaruh nyata.

Kata Kunci : Umbi yakon, lama penyimpanan, kadar senyawa flavonoid, toksisitas

 

Abstract. The study aims to determine the effect of variations in storage time of flavonoid contents and toxicity of yacon tubers. The variations of storage time 1, 6, and 13 days. Isolation of yacon tubers using maceration method with ethanol solvent. Flavonoid compounds test with UV-Vis spectrofotometry, while the toxicity test the Brine Shirmp Lethlity Test (BSLT) uses experiment animals Artemia salina Leach shrimp larvae. The results showed that the levels of flavonoid compounds decreased during the storage process and toxic. The results of one-way ANOVA showed a significant effect on the storage of yacon tubers to the death of shirmp larvae of 1 day, but at 6 and 13 days had no significant effect.

Keywords : Yacon tuber, storage time, flavonoid compounds, toxicity

 

Published
2019-11-20
Section
Articles
Abstract Views: 59
PDF Downloads: 69