HUBUNGAN ANTARA KEPUASAN KERJA DENGAN KOMITMEN ORGANISASI PADA KARYAWAN PT.X
DOI:
https://doi.org/10.26740/cjpp.v8i9.43286Abstract
Peranan Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan prioritas utama dalam sebuah perusahaan untuk bisa maju an berkembang khususnya dimasa pandemi Covid-19. Sikap dalam berkomitmen terhadap perusahaan memiliki hubungan yang erat dengan kepuasan kerja dari karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara Kepuasan Kerja dengan Komitmen Organisasi pada Karyawan PT.X. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan menggunakan analisis korelasional. Penelitian ini menggunakan metode pengambilan purposive sampling dengan subjek pada penelitian sebanyak 50 orang pegawai tetap PT.X. dengan kriteria sebagai berikut : (1) Karyawan Tetap Perusahaan.X (2) Masa kerja diatas 1 tahun (3) Penempatan dikantor pusat. Penelitian ini menggunakan instrumen berupa skala Kepuasan Kerja dengan Komitmen Organisasi yang disusun dengan menggunakan skala likert dengan menggunakan uji korelasi product moment untuk mencari hubungan antara kepuasan kerja dengan komitmen organisasi pada karyawan PT.X. Analisis korelasi data yang didapatkan sebesar 0,640 (r = 0,640). Taraf signifikansi linier pada penelitian ini sebesar 0,000 (p<0,05) yang artinya menunjukkan hubungan yang positif serta linier antara kepuasan kerja dengan komitmen organisasi. Sumbangsih yang diberikan oleh kepuasan kerja terhadap komitmen organisasi sebesar 39,8%. Artinya pada penelitian ini memiliki hubungan antara kepuasan kerja dengan komitmen organisasi pada karyawan PT.X.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Authors who publish in this journal agree to the following terms:
Copyright in any article is held by the author.
The author grants the journal, publication rights with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
Authors may enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., posting it to an institutional repository or publishing it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in an institutional repository or on their website) prior to and during the submission process, as this can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.

