STUDI LITERATUR MODEL BLENDED LEARNING PADA BERBAGAI E-LEARNING DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN VOKASI/KEJURUAN

Main Article Content

Nirmala Shafira Pratama
Dodik Arwin Dermawan

Abstract

Pemilihan model pembelajaran adalah salah satu yang komponen penting yang dapat mempengaruhi efektivitas proses pembelajaran serta kualitas dan hasil belajar. Model pembelajaran blended learning diketahui dapat mengatasi berbagai keterbatasan yang terkait dengan pembelajaran online dan pengajaran tatap muka. Terutama mengetahui efektifitas mengenai penggunaan model blended learning pada jenjang pendidikan sekolah vokasi/kejuruan pada jurusan rumpun TIK diberbagai media e-learning yang membutuhkan waktu pembelajaran yang banyak pada waktu penyampaian materi. Metode studi literatur yang dipakai yakni metode Systematic Literature Review (SLR), metode ini berfokus untuk melakukan peninjauan sistematis pada analisis hasil penelitian terdahulu dengan menggunakan parameter pengaruh hasil belajar siswa terhadap penerapan model pembelajaran. Temuan utama dari penerapan model  blended learning menunjukkan efektifitas model blended learning yang digunakan dengan dukungan bantuan berbagai e-learning mayoritas mendapat hasil yang sangat baik dan tepat dalam meningkatkan hasil belajar. Banyak faktor yang mempengaruhi mulai dari penyajian materi yang sistematis sesuai tingkat kesulitan materi, sumber yang lengkap, media dengan fitur yang melengkapi kebutuhan pada proses pembelajaran, pemberian umpan balik (feedback) kepada peserta didik, penerapan blended learning yang dilakukan berulang – ulang serta persentase kebutuhan keseimbangan kolaborasi antara pembelajaran online dan tatap muka yang saling menguatkan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran.

Article Details

How to Cite
Pratama, N., & Dermawan, D. (2020). STUDI LITERATUR MODEL BLENDED LEARNING PADA BERBAGAI E-LEARNING DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN VOKASI/KEJURUAN. IT-Edu : Jurnal Information Technology and Education, 5(01), 182-194. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/it-edu/article/view/36817
Section
volume 05 Nomor 01